9 Efek Samping Diet Teh Daun Jati, Bisa Picu Dehidrasi hingga Gagal Ginjal

Kamis, 17 November 2022 | 14:00 WIB
9 Efek Samping Diet Teh Daun Jati, Bisa Picu Dehidrasi hingga Gagal Ginjal
Ilustrasi minum teh untuk diet (Pexels/NIKOLAY OSMACHKO)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bentuk tubuh ideal tentu banyak diidam-idamkan, tapi bukan berarti Anda menjadi mudah termakan iklan obat pelangsing instan. Misalnya, jika Anda pernah atau ingin mencoba diet dengan mengonsumsi teh daun jati, coba pikir-pikir lagi.

Melalui akun TikTok miliknya, Yulia Baltschun yang dikenal sebagai seorang spesialis diet dan olahraga membagikan cerita pengikutnya di media sosial yang mengalami efek samping parah usai diet menggunakan teh jati cina.

Tidak sekedar membuat Anda terus buang air besar, korban teh jati cina bahkan ada yang mengalami gagal ginjal, kerusakan usus, hingga meninggal.

Lantas, apa saja efek samping yang sebenarnya bisa diakibatkan minuman diet herbal satu ini? Dilansir dari laman medicpole, berikut sembilan efek samping diet teh daun jati.

1. Merusak ginjal

Mengonsumsi teh daun jati pada pagi dan sore hari dapat menyebabkan kerusakan pada fungsi ginjal. Pasalnya, organ penting ini akan kehilangan kemampuannya dalam mengatur cairan tubuh.

2. Tekanan darah tinggi

Rutin menjadikan olahan daun jati cina juga bisa menyumbat aliran darah dan pembuluh darah ke otak. Alhasil, tekanan darah menjadi tidak terkontrol dan mengakibatkan tekanan darah tinggi setelahnya.

3. Masalah usus

Baca Juga: Ingin Kurangi Berat Badan, Ini Asupan Protein yang Mesti Dikonsumsi

Efek samping diet teh daun jati selanjutnya adalah pigmentasi pada dinding usus. Usus Anda akan berubah warna menjadi kuning kehijauan seperti daun pohon jati cina.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI