Ulang Tahun ke-74, Raja Charles Malah Pilih Jadi Penjaga Hutan

Rabu, 16 November 2022 | 12:50 WIB
Ulang Tahun ke-74, Raja Charles Malah Pilih Jadi Penjaga Hutan
Raja Charles III dan Permaisuri Camilla (twitter/@RoyalFamily)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Raja Charles baru saja merayakan ulangtahunnya ke-74 tahun. Momen itu menjadi ulang tahun pertamanya pasca menjadi Raja Inggris setelah kematian ibunya, Ratu Elizabeth pada awal September lalu.

Raja Charles Philip Arthur George lahir pada 14 November 1948 di Istana Buckingham dari Duke dan Duchess of Edinburgh saat itu. Ia juga cucu pertama Raja George VI dan Ibu Ratu.

Tidak ada detail yang dirilis tentang bagaimana Yang Mulia tersebut merayakan hari besarnya. Meski begitu, diharapkan dia dapat menikmati momen itu setelah berbagai peristiwa yang penuh gejolak. Mulai dari kematian Ratu, awal pemerintahannya, dan bernagai drama keluarga yang berkelanjutan.

Raja Charles III bersama Permaisuri Camilla (Twitter/@RoyalFamily)
Raja Charles III bersama Permaisuri Camilla (Twitter/@RoyalFamily)

Ulang tahun Raja Charles akan diperingati di seluruh negeri dengan pemberian penghormatan 41 senjata, lonceng dari Westminster Abbey, dan bendera Union akan dikibarkan dari atas semua gedung Pemerintah Inggris Raya.

Baca Juga: Gagah! Potret Terbaru Raja Charles III Rayakan Ulang Tahun Pertamanya sebagai Raja

Raja Charles juga merayakan momen tersebut dengan foto baru serta peran baru sebagai Ranger of Windsor Great Park atau penjaga hutan. Foto tersebut dirilis tepat pada hari ulangtahunnya pada Senin (14/11) melalui akun Instagram resmi kerajaan.

Foto itu menunjukkan sang raja bersandar pada pohon ek kuno di Windsor Great Park, dengan latar belakang matahari musim dingin yang bersinar. Jabatan Ranger sebelumnya dipegang oleh ayahnya mendiang Pangeran Philip selama 70 tahun. 

"Secara resmi Raja Charles III menjadi Penjaga Taman Windsor Great Park, 70 tahun setelah ayahnya Duke of Edinburgh menjabat. Penjaga hutan atau ranger akan bekerja dalam mengelola salah satu perkebunan tertua di negara Inggris," tertulis pada caption unggahan tersebut.

Jabatan penjaga hutan taman Great Park di Windsor dibuat untuk mengawasi perlindungan dan pemeliharaan taman sejak abad ke-16.

Tugasnya termasuk memberikan bimbingan kepada Deputi Ranger tentang pengelolaan salah satu perkebunan tertua di negara itu, kata Istana Buckingham dalam sebuah pernyataan, dikutip dari CNN.

Baca Juga: Kate Middleton Tetap Bugar Meski Sibuk Jalani Tugas Kerajaan, Ternyata Ini Rahasianya

Perayaan ulang tahun Raja dimulai dengan membawakan lagu "Selamat Ulang Tahun" oleh kelompok Kavaleri Rumah Tangga di Istana Buckingham, tempat kelahiran Charles. Kemudian dilanjutkan sampai tengah hari dengan penghormatan 41 senjata dari Pasukan Raja Artileri Kuda Kerajaan di Green Park.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI