Kemampuan membayar angsuran
Kemampuan membayar angsuran akan menjadi pertimbangan penting pihak bank untuk memberikan sistem KPR. Oleh sebab itu, pastikan selalu siapkan uang untuk membayar angsuran secara rutin. Jangan sampai biaya KPR yang harus dibayar tidak sesuai dengan kemampuan yang dimiliki.
Syarat-syarat
Syarat-syarat KPR juga menjadi hal yang harus diperhatikan. Biasanya, bank akan meminta nasabah memberikan berbagai persyaratan. Dalam hal ini, pihak nasabah harus bisa memenuhi persyaratan yang diminta. Jika persyaratan yang diminta belum lengkap, KPR tidak akan diberikan.
Biaya-biaya
Pengajuan KPR juga akan memakan biaya yang tidak sedikit. Dalam pengajuan KPR ada beberapa biaya yang harus dibayarkan seperti, biaya provisi, biaya administrasi, biaya notaris/PPAT, biaya pengecekan sertifikat, dan lain-lain. Oleh sebab itu, sebelum mengajukan KPR penting untuk mengetahui biaya apa saja yang akan dikeluarkan.