Sempat Nyasar ke Kualanamu, Koper Kaesang Pangarep Akhirnya Selamat Sampai Tujuan: Terima Kasih Batik Air

Senin, 14 November 2022 | 09:52 WIB
Sempat Nyasar ke Kualanamu, Koper Kaesang Pangarep Akhirnya Selamat Sampai Tujuan: Terima Kasih Batik Air
Unggahan Kaesang Pangarep [Twitter/@kaesangp]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kaesang Pangarep baru-baru ini sempat membuat ramai masalah koper melalui cuitan di akun Twitternya. Diketahui, koper miliknya nyasar ke Bandara Kualanamu, Sumatera Utara. Padahal Kaesang Pangarep saat itu melakukan perjalanan ke Surabaya bersama maskapai penerbangan Batik Air.

Setelah menunggu satu hari Kaesang Pangarep kembali membuat cuitan jika koper miliknya itu telah kembali. Putra bungsu Presiden Joko Widodo ini menuliskan kopernya telah selamat. Ia juga berterima kasih Batik Air atas kembalinya koper miliknya itu.

"Koper selamat. Terima kasih Batik Air," cuit Kaesang Pangarep melalui akun Twitter pribadinya, Senin (14/11/2022).

Sebelum menginformasikan bahwa kopernya telah kembali, Kaesang Pangarep juga sempat mengunggah meme Mr. Bean yang dengan tulisan "nunggu koper".

Baca Juga: 10 Maskapai Terburuk di Dunia Menurut Bounce, Lion Air Duduki Peringkat Pertama

Melihat cuitan Kaesang Pangarep bahwa kopernya telah kembali beberapa warganet langsung memberikan komentar. Beberapa memberikan komentar kalau koper yang salah terbang bukan presiden mungkin prosesnya bisa lama.

Sementara itu, beberapa warganet lainnya justru membalas cuitan Kaesang Pangarep dengan candaan. Bahkan, ada beberapa juga yang menanyakan kabar koper yang telah jalan-jalan atau healing seharian.

"Coba kamu ga anak Presiden mas, mungkin Koper mu lagi makan Durian di Medan," komentar salah seorang warganet.

"Kalo koper saya yang salah terbangnya beda lagi kayaknya mungkin gak bakalan balik kudu di ikhlasin aja," balas warganet lainnya.

"Tolong ditanyakan ke kopernya, gimana rasanya healing gratis walau hanya sebentar oleh Batik Air?" canda warganet lainnya membalas cuitan Kaesang Pangarep.

Baca Juga: Koper Kaesang Nyasar di Batik Air, Anak Presiden Lho Itu!

"Akhirnya drama perkoperan anak presiden ini selesai juga," tulis warganet lainnya.

Sementara untuk kasus koper Kaesang Pangarep yang sempat menjadi trending ini berawal dari cuitannya pada Minggu (13/11/2022) malam. Calon suami Erina Gudono ini juga sempat membuat lelucon di akun Twitter mengenai koper miliknya yang salah mendarat.

“Mungkin emang aku sama koperku udah gak sejalan,” cuitan Kaesang Pangarep sebelumnya.

Tidak hanya itu, Kaesang Pangarep juga menjadikan kopernya yang berada di Sumatra Utara sebagai alasan agar tidak mandi ke sang ibu, Iriana Jokowi.

“Malam ini punya alasan gak mandi ke ibuk karena koperku diterbangin sama Batik Air ke Kualanamu. Terima kasih Batik Air,” tulisnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI