Pengantin Pakai Aksesoris Kepala Super Tinggi, Ternyata Begini Cara Masuk ke Dalam Mobil

Kamis, 10 November 2022 | 16:58 WIB
Pengantin Pakai Aksesoris Kepala Super Tinggi, Ternyata Begini Cara Masuk ke Dalam Mobil
Ilustrasi pengantin wanita di dalam mobil. (Unsplash/Marius Muresan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat menggelar resepsi pernikahan, banyak mempelai wanita yang memilih menggunakan pakaian adat. Tak jarang pakaian adat mempelai wanita memiliki aksesoris yang tinggi dan cukup berat di kepala.

Biasanya pengantin akan pergi dari satu titik ke lokasi resepsi saat sudah memakai aksesoris kepala. Saat memakai aksesoris kepala yang tinggi, salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah cara masuk ke dalam mobil.

Seorang warganet berbagi video tentang cara masuk ke dalam mobil saat kepala sudah terpasang aksesoris yang tinggi. Hal ini ia bagikan melalui akun TikTok @komanglety94.

Di awal video, seorang wanita mencontohkan terlebih dulu cara masuk ke dalam mobil. Kursi untuk duduk sudah diatur agar lebih mundur, sehingga posisi pengantin nantinya akan setengah berbaring.

Baca Juga: 6 Fakta Jessica Iskandar Jadi Korban Penipuan Hingga Alami Kesulitan Finansial, Terbaru Dapat Bantuan Raffi Ahmad

Wanita ini memberikan contoh dengan memasukkan kepala lebih dulu, lalu berbaring di kursi mobil dengan cara sedikit memutar. Setelah itu bagian kaki baru masuk ke dalam mobil.

Setelah selesai memberi contoh, ia langsung keluar mobil dan mempersilahkan pengantin untuk masuk. Pengantin itu pun melakukan cara yang sama seperti yang diajarkan.

Saat masuk, aksesoris kepala pengantin wanita ini tetap sedikit terbentur bagian atas mobil. Orang-orang di sekitarnya juga membantu sang pengantin agar lebih mudah dan nyaman duduk di dalam mobil.

"Guys, ini nggak mudah. Mau muntah rasanya di dalam mobil," tulis pengunggah video ini dalam keterangan unggahannya.

Video tersebut lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

Baca Juga: Orang Tua Minta Resepsi Mewah, Pengantin Baru Curhat Tersiksa Harus Lunasi Utang Ratusan Juta

"Padahal ada mobil pikap," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Kakakku pakai mobil alphard dan buka sunroof aja susah banget karena siger Palembang-nya dibuat tinggi banget. Sampai kayak deprok di lantai mobilnya dulu," ujar warganet ini.

"Gimana gue ya yang tinggi," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Kamis (10/11/2022), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI