5 Desain Rumah dengan Pencahayaan Alami, Hunian Lebih Sehat dan Estetik!

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Kamis, 10 November 2022 | 09:05 WIB
5 Desain Rumah dengan Pencahayaan Alami, Hunian Lebih Sehat dan Estetik!
Inspirasi Desain Rumah dengan Pencahayaan Alami. (Dok. Dekoruma)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Inspirasi Desain Rumah dengan Pencahayaan Alami. (Dok. Dekoruma)
Inspirasi Desain Rumah dengan Pencahayaan Alami. (Dok. Dekoruma)

Ruangan yang menggabungkan dapur dan area makan ini juga menghadap ke halaman belakang. Tidak hanya mendapatkan pemandangan yang asri dari taman, tentunya cahaya matahari yang melimpah masuk ke dalam ruangan. Dengan penggunaan warna putih yang dominan, pantulan cahaya semakin membuat ruangan terang.

Terutama untuk dapur, ruangan yang terang membuatnya menjadi lebih aman ketika menyiapkan makanan dan memasak. Semuanya terlihat lebih jelas, mengurangi risiko cedera, misalnya saat memotong-motong sayuran atau buah menggunakan pisau.

3. Berkreasi Dengan Bentuk dan Penempatan Jendela Pada Kamar Tidur

Inspirasi Desain Rumah dengan Pencahayaan Alami. (Dok. Dekoruma)
Inspirasi Desain Rumah dengan Pencahayaan Alami. (Dok. Dekoruma)

Umumnya, jendela yang digunakan sebagai jalan masuknya cahaya matahari punya bentuk, ukuran, dan desain yang seragam. Padahal, untuk memaksimalkan pencahayaan alami dalam ruangan, seorang arsitek juga bisa berkreasi dengan desain dan penempatan jendela yang beragam.

Itulah yang diterapkan pada kamar tidur utama ini. Bentuk dan ukuran jendela dibuat bermacam-macam. Mulai dari jendela konvensional, jendela berukuran kecil, sampai jendela segitiga dekat plafon. Hasilnya, kamar tidur jadi lebih terang dengan jendela yang punya aspek estetika lebih.

4. Jendela Berukuran Besar Untuk Ruang Keluarga Cerah

Inspirasi Desain Rumah dengan Pencahayaan Alami. (Dok. Dekoruma)
Inspirasi Desain Rumah dengan Pencahayaan Alami. (Dok. Dekoruma)

Selain bentuk dan desain, tentunya ukuran jendela akan berpengaruh dengan jumlah cahaya matahari yang masuk. Memanfaatkan langit-langit yang tinggi, pemilik rumah yang satu ini memasang jendela tinggi yang menjulang dari lantai hingga plafon rumahya.

Masih ditambah dengan tiga jendela berukuran besar di sebelah jendela utama. Tentunya, area ruang keluarga, dapur, dan ruang makan ini jadi sangat terang di siang hari. Tentunya harus dilengkapi juga dengan tirai yang tidak kalah besar dan vitrase untuk mengurangi intensitas cahaya.

5. Pentingnya Pencahayaan Alami di Ruang Kerja Rumah

Baca Juga: 5 Cara Efektif Membersihkan Kasur yang Kotor dan Bernoda

Inspirasi Desain Rumah dengan Pencahayaan Alami. (Dok. Dekoruma)
Inspirasi Desain Rumah dengan Pencahayaan Alami. (Dok. Dekoruma)

Pencahayaan ruang kerja juga penting untuk dioptimalkan dengan pencahayaan alami. Apalagi untuk Anda yang bekerja dari rumah sepanjang hari. Area ruang kerja yang satu ini bertempat pada lorong kosong yang disulap menjadi ruang kerja pojok yang tenang dan bebas gangguan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI