Suara.com - Inovasi yang lebih ramah lingkungan kini semakin diminati di dunia mode. Tak ketinggalan ada Onitsuka Tiger, yang baru-baru ini merilis sneakers mereka yang ramah lingkungan terbuat dari kaktus.
Onitsuka Tiger memperkenalkan seri sneakers mereka paling ikonik, Mexico 66s yang terbuat dari CACTFUL, bahan yang berasal dari kaktus dan mewakili lebih dari 20% bagian atas sepatu.
CACTFUL ini merupakan kulit vegan nabati baru ini dikembangkan bersama dengan DESSERTO®, salah satu yang menggunakan serat kaktus Meksiko sebagai bahan baku.
Tak cuma itu, mereka juga memanfaatkan proses produksi yang semakin mengurangi dampak kerusakan lingkungan.
Baca Juga: GoTo Kembali Gelar Konferensi Maju Digital 2022
Dirangkum dari Nylon, bio-material CACTFUL tidak menggunakan bahan kimia berbahaya seperti ftalat atau PVC (polivinil klorida), mengkonsumsi lebih sedikit air selama produksinya, dan juga mengurangi emisi CO2 dalam proses pembuatannya sekitar 80% dibandingkan dengan kulit asli konvensional.
Untuk memenuhi standar kualitas produk Onitsuka Tiger, sneakers ini juga sangat tahan lama dan tahan terhadap sinar UV.
Secara khusus, kaktus Nopal digunakan, dan merupakan varietas yang ditemukan dalam jumlah besar di negara asalnya Meksiko.
Selain bagian atas utama sepatu, bagian lain seperti sockliner dan tali sepatu juga terbuat dari bahan daur ulang untuk memajukan tujuan berkelanjutan.
Untuk warna yang ditampilkan untuk koleksi MEXICO 66™ CACTFUL™ ini, ada lima warna khusus, yakni putih, kuning, hijau, ungu, dan biru.
Baca Juga: GoTo Kembali Gelar Konferensi Maju Digital 2022 untuk Dorong UMKM Bertransformasi
Pilihan warna itu meningkatkan karakteristik tekstur yang luwes namun tahan lama dari bahan baru, dengan desain tone-on-tone yang menonjolkan warna-warna pastel yang sering kali sulit diekspresikan dengan kulit asli.