6 Hal Kebiasaan Wanita tetapi Pasangan Pria Berharap untuk Berhenti Melakukannya, Salah Satunya Dandan Terlalu Lama

Rabu, 02 November 2022 | 14:44 WIB
6 Hal Kebiasaan Wanita tetapi Pasangan Pria Berharap untuk Berhenti Melakukannya, Salah Satunya Dandan Terlalu Lama
Ilustrasi pasangan debat. (pexels/RODNAE Productions)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pria memang dikenal sebagai mahluk yang kurang ekspresif tentang perasaan mereka. Tentu ada beberapa hal yang membuat mereka takut untuk membicarakannya terhadap pasangan wanitanya.

Ada beberapa perilaku yang sangat diinginkan pria agar pasangannya berhenti melakukan atau membicarakannya. Hal itu tentu sangat memengaruhi hubungan mereka dengan kekasihnya.

Dilansir dari laman Times of Indian, berikut adalah beberapa hal kebiasaan wanita yang sangat diharapkan pria untuk berhenti melakukannya.

Ilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/Timur Weber)
Ilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/Timur Weber)

1. Memperlebar Masalah

Baca Juga: 3 Sikap Buruk yang Bisa Membuat Pasangan Kecewa Padamu, Jaga Perilaku!

Pria merasa terkadang wanita sangat suka memperlebar masalah. Tentu hal ini sangat tidak disukai oleh para pria. Ketika sedang bertengkar atau berdebat perlu untuk sampai pada solusi, daripada memperluas masalah yang tidak perlu.

2. Mengganggunya saat Diam

Semua wanita memang sangat suka bawel dan banyak bicara dengan pasangan. Namun, pria biasanya memiliki kecenderungan untuk tetap diam ketika sedang memikirkan secara mendalam. Tetapi wanita juga cenderung mengganggu mereka dan berpikir kalau hal yang pria lakukan itu salah.

3. Mempunyai Ekspektasi Tinggi

Tidak mengherankan jika wanita memiliki harapan yang kadang tidak realistis dari pasangan. Tentu hal ini sangat membani para pria.

Baca Juga: 4 Ciri Kalau Kamu Menjalin Hubungan Asmara dengan Pasangan yang Salah

4. Suka Kode-Kode

Terkadang wanita cenderung memberi kode-kode kepada pasangannya tentang hal yang mereka sukai. Namun, kadang pria juga tak paham dengan kode yang mereka berikan. Hal itu benar-benar membuat para pria kebingungan dan itu menyebalkan.

5. Pura-pura Menyukai Hobi Pasangan Pria

Pria membencinya ketika pasangannya berpura-pura menyukai hobinya, alih-alih benar menyukainya. Wanita mungkin mengira kalau pasangannya tak akan mengetahui kepura-puraannya. Padahal itu gampang sekali ditebak.

6. Dandan Terlalu Lama

Kebanyakan pria merasa bahwa wanita membutuhkan waktu lebih lama untuk bersiap-siap. Wanita kadang mengatakan kalau mereka hanya bersiap-siap selama 10 menit, tapi akhirnya mereka berdandan hingga satu jam. Pria membencinya ketika mereka harus menunggu begitu lama.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI