Suara.com - Bayi-bayi para artis tak lepas dari sorotan warganet di media sosial. Dua di antaranya baby Moana, anak YouTuber Ria Ricis, juga putra bungsu Nagita Slavina, Rayyanza Cipung.
Siapa sangka kedua bayi sultan tersebut ternyata selama ini sebenarnya telah 'berpacaran'. Hal itu diungkapkan sendiri oleh nenek Rayyanza 'Cipung', Rieta Amilia, ibu Nagita Slavina.
"Ini pacarnya Cipung," kata mama Rieta, sapaan akrabnya, di depan awak media, dikutip dari vlog Ria Ricis pada akun YouTube Ricis Official, Jumat (28/10/2022).
Ricis yang mendengar ucapan mama Rieta hanya tertawa. Dalam vlog tersebut terlihat Moana diajak mama Rieta ikut tampil saat konferensi pers brand fashion RANS. Bayi tiga bulan itu terlihat anteng dipangku mama Rieta selama acara.
"Pinjam ya Ricis," kata mama Rieta lagi.
"Gak apa-apa, mama. Ada bayar sewa," jawab Ricis sambil tertawa.
Usia Rayyanza 'Cipung' dan Moana memang terpaut tidak sampai satu tahun. Rayyanza 'Cipung' lahir pada 26 November 2021. Sementara Moana lahir pada 26 Juli 2022.
Ricis sempat 'colongan' konsultasi dengan mama Rieta cara mengurus anak agar bisa sukses seperti Nagita Slavina dan adiknya. Saat ditanya tentang kesan mengurus cucu-cucunya dari putri sulungnya itu, mama Rieta mengaku tidak sering mengurus Rayyanza 'Cipung'.
"Waktu bayi kan ngurusnya Rafathar, sekarang Rayyanza enggak urus. Kalau Rafathar setahun lho sama aku, tinggal sama aku," cerita mama Rieta.
Baca Juga: Olla Ramlan Sebut Aufar dan Raffi Ahmad Sama Saja, Potret Penampilan Syahrini di Awal Karier
"Oiya, bearti Moana juga bisa," timpal Ricis sambil bercanda.