Suara.com - Aktris Arawida Kirana tesandung isu perselingkuhan pada bulan Juli 2022 lalu. Aktris berusia 21 tahun ini dituding sebagai perebut laki orang (pelakor), di mana ia berselingkuh dengan Guiddo Ilyasa Purba suami Amanda Zahra.
Setelah lama bungkam, bintang film Yuni tersebut akhirnya merilis pernyataan melalui unggahan media sosial Instagram.
Ia minta maaf karena baru sekarang buka suara dan meminta ruang untuk menyelesaikan masalah tersebut secara pribadi.
"Tolong berikan saya untuk membenahi masalah pribadi ini secara privat. Terimakasih atas pengertiannya," tulis Arawinda dalam klarifikasinya dikutip pada Kamis (27/10/2022).
Terlepas dari skandal yang menimpanya, Arawinda Kirana merupakan aktris pendatang baru yang menjadi sorotan karena kepiawaiannya dalam berakting.

Namanya semakin melambung ketika ia membintangi film garapan Kamila Andini berjudul Yuni (2021). Bahkan ia membawa pulang kategori Artis Utama Perempuan Terbaik di Festival Film Indonesia (FFI) 2022 berkat film tersebut.
Namun ada beberapa film Arawinda Kirana selain Yuni, berikut rangkuman Suara.com:
1. Galih dan Ratna (2017)
Disutradarai oleh Lucky Kuswandi, beberapa nama terkenal membintangi film bergenre romansa ini, seperti Refal Hady (Galih) dan Sheryl Sheinafia (Ratna). Dalam film ini, Arawinda Kirana hanya sebagai pemeran figuran.
Baca Juga: Kecanduan Nonton Film Syur, Rumah Tangga Frans Nickolas Bermasalah
2. Bumi Manusia (2019)