Suara.com - Baru-baru ini pernikahan artis asal Malaysia, Sweet Qismina dan Adam Lee menjadi sorotan warganet. Tidak hanya warganet Malaysia tetapi juga warganet Indonesia.
Hal ini lantaran kedua sejoli tersebut memutuskan untuk melakukan foto pre wedding mengenakan busana tradisional Indonesia. Melaluin akun instagramnya, sweeqismina, ia pun membagikan momen spesial tersebut.
"Nggak perlu janji sehidup semati, yang penting bisa bertahan sampai mati," tulis Sweet Qismina dalam bahasa Jawa sebagai keterangan fotonya.
Dalam unggahan tersebut, ia tampil mengenakan kebaya hitam bermotif dedaunan. Dirinya juga mengenakan kain batik yang senada dengan milik sang suami.
Baca Juga: Cuma Diberi Waktu 30 Menit, Pengantin Wanita Ini Berhasil Berubah dari Look Modern Jadi Adat Batak
Tampil totalitas, dara keturunan Jawa - Malaysia ini juga menggulung rambutnya dan memakai siger. Rambutnya pun dihias dengan tusuk kembang goyang.
Sweet Qismina juga memperlihatkan foto serasi dirinya dan sang suami dalam balutan busana tradisional tersebut.
Adam Lee tampil gagah mengenakan beskap hitam yang senada dengan milik sang istri. Ia juga mengenakan kalungan melati dan beskap untuk menunjang penampilannya.
Sontak saja penampilan pasangan ini berhasil mencuri perhatian warganet. Tidak sedikit yang memberikan pujian atas penampilan keduanya.
Namun, di antara banyaknya komentar, tak sedikit warganet yang memperdebatkan adat yang dikenakan oleh pasangan ini. Ada yang menyebut bahwa keduanya mengenakan busana adat Jawa namun ada pula yang menyebut penampilan ini adat Sunda.
Baca Juga: Nikah Tahun Ini, Agung Nugraha dan Kiki Amalia Akan Pakai Adat Sunda
"Masyaallah prewednya pakai adat Jawa," tulis seorang warganet.
"Mohon maaf untuk mahkota itu namanya siger dan biasanya dipakai untuk adat sunda sigeer, kalau adat jawa keduanya tidak menggunakan mahkota siger," balas warganet lain.
"Bisa dibilang kalau di Indonesia ini kombinasi jawa sunda, taapi kalau ikut pakem Jawa itu nggak boleh/nggak bisa," tutur warganet yang berbeda.