"Namun dengan sterilisasi sinar UV, bahan botol akan mudah kusam. Sementara jika tidak jernih akan buat ibu tidak lihat botol dengan jelas," tuturnya.
Selain dari segi kualitas, Anis mengungkapkan kalau para ibu baru yang kini didominasi oleh kelompok milenial dan gen Z turut pengaruhi tren botol susu bayi.
Menurutnya, botol susu yang sekarang banyak diminati bukan hanya kualitasnya baik, tapi juga perlu estetik atau dengan desain yang bagus dan dianggap lucu.
"Pilihan warna sekarang lebih soft, kata anak zaman sekarang, warna cewek bumi gitu," kata Anis.