"Putri Anne hampir selalu lebih suka pisangnya hampir hitam, terlalu matang, karena lebih mudah dicerna," kata Darren kepada TODAY.
Raja Charles juga secara teratur sering sarapan sehat dari biji-bijian dan buah-buahan, menurut mantan sekretaris persnya. Di sisi lain, Raja juga sering melewatkan makan siang karena memiliki jadwal yang padat.
Mantan koki rumah tangga kerajaan juga mengatakan kalau Charles akan mengambil 'kotak sarapan' spesialnya. kemanapun dia pergi.
"Raja tidak makan siang, jadi, pelajaran awal yang saya pelajari ketika keluar di jalan dengan dia adalah untuk sarapan besar atau membawa beberapa snack bar untuk pergi," kata Payne.
Hari kerja Raja Charles dikenal cukup tak kenal lelah. Dimulai dengan berita utama radio hanya dengan sarapan salad buah musiman dan biji-bijian serta minum teh.