Suara.com - Tubuh tinggi semampai memang menjadi salah satu dambaan banyak orang. Tapi ternyata, tidak sedikit dari mereka yang beranggapan bahwa meninggikan badan di usia 25 tahun ke atas merupakan hal mustahil.
Tapi tahukah Anda, ternyata terdapat beberapa tips meninggikan badan yang jarang diketahui oleh beberapa orang.
Salah satunya yakni ada Human Growth Hormone (HGH). Namun perlu diketahui bahwa cara meninggikan badan ini terbilang berbahaya dan tidak dianjurkan untuk dilakukan.
Dihimpun dari laman Hops.id--Jaringan Suara.com, usia dewasa memang menjadi tahapan paling sulit untuk menambah tinggi badan.
Alasannya, tubuh manusia dewasa sudah perlahan berhenti memproduksi hormon pertumbuhan.
Dikutip dari laman Style Craze, ada beberapa cara meninggikan badan secara alami yang bisa dicoba. Berikut simak selengkapnya di bawah ini.
Hal pertama yang harus dilakukan yaitu dengan melakukan diet yang tepat dan menjaga asupan nutrisi. Diet di sini berbeda dengan diet yang berfokus untuk menurunkan berat badan.
Diet yang diperlukan untuk menambah tinggi badan harus diisi dengan kalsium, vitamin D, dan juga magnesium yang sangat penting untuk pertumbuhan badan.
Makanan yang perlu dikonsumsi contohnya seperti wortel, kuning telur, kentang, kacang, apel, pisang, dan juga susu.
Baca Juga: 3 Cara Meninggikan Badan Paling Mudah
Yang kedua berjemur sinar matahari pagi. Terdengar simpel tapi banyak disepelekan oleh berbagai orang. Karena paparan sinar matahari pagi mengandung vitamin D yang punya konstribusi untuk tinggi badan.