Suara.com - Tak hanya lezat, telur menjadi salah satu bahan makanan yang mengandung banyak manfaat untuk tubuh manusia.
Tahukah Anda, jika setiap Jumat kedua di bulan Oktober ini diperingati sebagai Hari Telur Sedunia?
Telur sendiri dikenal sebagai makanan tertua yang memberikan berbagai kandungan baik untuk kesehatan.
Mengandung tinggi protein, telur juga umumnya dijadikan bahan dasar mengolah makanan terutama untuk menu sarapan di sejumlah negara.
Baca Juga: 4 Jenis Makanan yang Mengandung Albumin Tinggi, Baik untuk Penyembuhan Luka
Diperingatinya Hari Telur Sedunia, mengajal orang-orang untuk mengeksplorasi segala hal tentang telur.
Hari Telur Sedunia merayakan paket kecil kelezatan dan menyenangkan ini dan peran luar biasa penting yang dimainkannya dalam kehidupan manusia sehari-hari.
Dihimpun dari laman Hops.id---Jaringan Suara.com, berikut fakta-fakta unik Hari Telur Sedunia yang perlu kalian ketahui.
enyataannya, peran telur ini sangat penting dalam berbagai budaya karena alasan dekoratif dan religius. Dalam banyak budaya di seluruh dunia, telur telah menjadi tanda kesuburan, pembaruan, dan kelahiran kembali.
Contohnya pada Easter Egg, di mana setiap anak berburu telur berwarna cerah atau plastik berbentuk telur yang berisi suguhan seperti cokelat, jelly, ataupun uang. Faktanya, telur Paskah yang dihias adalah salah satu bentuk seni dekoratif tertua di dunia.
Kemudian ada telur Faberge, potongan-potongan indah keanggunan artistik yang dibuat oleh Peter Carl Faberge dari St. Petersburg, Rusia.
Lebih lanjut, berikut ini fakta menarik telur yang dikutip dari laman Days Of The Year.
1. Warna telur ditentukan oleh jenis ayam
Jadi, warna telur tidak ada hubungannya dengan kesegaran, rasa, atau nilai gizi.
2. Topi koki dipengaruhi oleh telur
Arti jumlah lipatan di topi para koki terkait dengan jumlah cara koki memasak telur.
3. Lowa adalah produsen telur besar
Di Amerika Serikat, tepatnya negara bagian lowa memimpin negara dalam produksi telur, dengan lebih dari 14 miliar telur setiap tahunnya.
4. Makan telur matang lebih sehat
Beberapa orang berpikir bahwa makan telur mentah akan membangun otot, itu tidak benar. Hanya sekitar 50% protein dalam telur mentah yang dapat dicerna. Setelah dimasak tubuh dapat mencerna lebih dari 90% protein.
5. Cara menguji kesegaran telur
Caranya dengan menjatuhkan telur ke dalam segelas air. Jika tenggelam maka itu segar, jika mengapung mungkin telur itu sudah tua.
Cara merayakan Hari Telur Sedunia yaitu menikmati makanan dengan bahan utama menggunakan telur. Untuk sarapan kita bisa membuat omelette dengan kreasi kita masing masing.
Lalu ide makanan siang seperti membuat sandwich dengan isian telur, kalian juga bisa membuat cakes yang pastinya memakai telur dalam adonannya dan bisa membuat menu menu lainnya.
Begitupun untuk makan malam, tidak sulit bagi kita pada era sekarang untuk merasa bingung dengan makanan apa yang akan kita buat dengan bahan dasar telur. Hanya dengan mengetikan kata kunci “resep telur” di smartphone, kamu akan mendapat berbagai olahan makanan dari telur.
Tidak hanya telur ayam yang bisa kamu jadikan olahan makanan untuk merayakan Hari Telur Sedunia. Telur puyuh, telur bebek, telur angsa sekalipun bisa sangat menarik jika dimasak dengan berbagai cara.