Suara.com - Perang dingin antara Raja Charles III dan anak keduanya Pangeran Harry masih terjadi, bahkan beberapa pekan setelah pemakaman Ratu Elizabeth II.
Sumber dekat keluarga kerajaan Inggris menyebut, salah satu sebabnya adalah adanya hujatan terhadap Permaisuri Camilla oleh Pangeran Harry dalam buku terbarunya yang terbit dalam waktu dekat.
"Selama 20 tahun terakhir, Charles berupaya agar Camilla diterima oleh masyarakat. Ia mencintainya. Charles sangat protektif terhadap Camilla. Ia bahkan siap jika Harry menjelekkan dirinya, tapi tidak dengan Camilla. Jika disuruh memilih, Charles pasti lebih memilih Camilla daripada Harry," ujar sumber dekat keluarga kerajaan Inggris, dikutip dari The Daily Beast.
Istana Buckingham memang tengah menyiapkan daftar tamu untuk upacara penobatan Raja Charles III yang rencananya berlangsung bulan Mei tahun depan. Perhatian khusus diberikan kepada Pangeran Harry dan istrinya Meghan Markle, yang secara resmi sudah tidak lagi menjabat sebagai anggota keluarga kerajaan Inggris.
Baca Juga: Raja Charles Dibuat Bahagia oleh Camilla karena tidak 'Mengganggu' Kehidupan Pangeran William
Kewaspadaan terhadap isi buku terbaru Pangeran Harry berasal dari pengakuannya, yang menyebut buku ini akan berisi cerita jujur tanpa kebohongan, tentang apa saja yang terjadi dalam hidupnya. Salah satu bab besar dalam hidup Harry tentu saja perceraian orangtuanya, kala itu masih bergelar Pangeran Charles, dengan Putri Diana.
Dalam buku biografi yang ditulis oleh Andrew Morton, Putri Diaia secara gamblang menyebut perselingkuhan yang dilakukan Pangeran Charles dengan Camilla tidak terjadi begitu saja. Sebab, Camilla diketahui sempat berdiskusi dengan Putri Diana terkait hobi berburu yang dimiliki Pangeran Charles.
"Ketika Putri Diana mengatakan tidak akan ikut berburu bersama Pangeran Charles, Camilla melihat adanya kesempatan bagi dirinya untuk tetap terhubung dengan Charles," tulis Morton.
Pangeran Harry sendiri diketahui sangat sering mengkritik ayahnya dalam setiap kesempatan. Terakhir dalam sesi wawancara bersama Oprah, Harry mengaku ayahnya sudah tidak lagi membiayai kehidupannya di Amerika Serikat.
Tak hanya itu, Raja Charles III juga diketahui dengan sengaja tidak pernah mengangkat telepon dari Pangeran Harry dan enggan untuk berkomunikasi dengannya secara langsung.
Baca Juga: Permaisuri Camilla Membuat Batasan yang Jelas dengan Pangeran William, Raja Charles Merasa Bahagia