Suara.com - Kekinian, tidak sedikit frozen food dijual di pasaran dengan berbagai variasinya, mulai dari sosis, nugget hingga lauk pauk nan menggugah selera.
Umumnya sebelum disantap, frozen food tentunya dihangatkan terlebih dahulu agar matang sempurna dan nikmat saat dimakan.
Berbicara soal frozen food, belum lama ini seorang pria mengalami kejadian tak terduga ketika sedang memasak nasi goreng bersama teman-temannya.
Terlanjur mencampur nasi goreng dengan topping daging frozen food, pria ini terkejut saat membaca kembali instruksi pada kemasan.
Baca Juga: Cara Tampilan Dark Mode di TikTok
Dihimpun dari laman Hitekno, pria yang merekam kejadian itu kesal sebab saat dibaca dengan detail ternyata daging ayam frozen itu bukan untuk dikonsumsi manusia.
Pasalnya, daging tersebut rupanya adalah makanan anjing dan tidak boleh dipanaskan atau dimasak kembali.
"Makanan anjing, ternyata dimakan mentah, sudah terlanjur saya masak nasi goreng. Kita bertiga mabuk ini nanti" ungkap pria dalam video tersebut.
Video tersebut menjadi viral usai diunggah kembali oleh akun Instagram @paguyonan. Video pria terkejut baca penjelasan di bungkus produk ayam frozen ini lalu mendapat berbagai komentar dari warganet.
"Makanya belajar membaca" tulis salah satu pengguna Instagram.
Baca Juga: Viral Video 6 Detik Rekam Wanita Terseret Arus Kuat lalu Hilang, Warganet Doakan Segera Ditemukan
"Langsung fasih bahasa anjing" balas warganet lain.
"Dikira kornet ayam kali" komentar akun lainnya.
"Nasi goreng topping makanan anjing" ungkap warganet.
Menjadi viral di Instagram, unggahan video pria masak nasi goreng pakai ayam frozen ini lalu telah mendapat lebih dari 15 ribu likes dan ratusan balasan dari warganet.
(Hitekno/Amelia Prisilia)