Suara.com - Memiliki sepatu kulit mungkin jadi wishlist banyak orang, atau justru menjadi salah satu kegiatan koleksi yang telah dilakukan sejak lama. Yang jarang dipahami adalah bahwa sepatu ini perlu perawatan yang cermat agar awet dan tetap berada dalam kondisi baik. Jelas, pemiliknya harus tahu cara membersihkan dan merawat sepatu kulit yang ada di raknya.
Cara Membersihkan Sepatu Kulit
Mari kita mulai artikel ini dengan bahasan mengenai cara membersihkan sepatu kulit yang Anda miliki. Ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk urusan ini, seperti yang disampaikan dalam poin singkat di bawah ini:
- Pertama, lepaskan tali sepatu. Langkah ini jadi langkah awal untuk membersihkan sepatu kulit, karena bisa jadi bagian tali memiliki kotoran yang cukup padat. Rendam dengan air sabun, dan kucek seperti biasa.
- Kedua, bersihkan kotoran kering. Bersihkan sepatu dari kotoran kering yang menempel, seperti debu, lumpur kering, atau kerikil, dan noda lainnya. Anda bisa menggunakan sikat sepatu dengan bulu lembut.
- Ketiga, menyeka sepatu. Setelah semua kotoran kering bersih, maka lanjutkan dengan menyeka sepatu. Siapkan air hangat, sabun cair, dan kain lembut. Seka sepatu dengan kain yang dicelupkan ke air, peras hingga tidak ada air yang menetes dari kain.
- Keempat, keringkan sepatu. Tunggu hingga sepatu kering, dan bersihkan semua sisa sabun dan pembersih dari sepatu kulit. Jangan langsung terkena sinar matahari, cukup letakkan di ruangan terbuka yang sejuk dan berangin.
- Kelima, berikan kondisioner. Setelah sepatu dipastikan kering sempurna, berikan kondisioner untuk sepatu Anda. Fungsinya serupa dengan kondisioner rambut, yakni melembutkan, menutrisi, dan menjaga kelenturan. Gunakan kain atau sikat khusus, dan gosokkan dengan gerakan melingkar. Diamkan beberapa saat sampai meresap.
- Keenam, gunakan semir sepatu. Gunakan semir sepatu agar sepatu memiliki warna lebih kuat atau mengkilap.
Cukup mudah bukan?
Kemudian Simak Juga Cara Merawat Sepatu Kulit
Setelah mengetahui cara membersihkannya, berikut cara sederhana merawat sepatu kulit agar awet dan tahan lama.
- Usahakan ganti sepatu setiap hari. Sepatu kulit Anda perlu ‘bernafas’ dan ‘istirahat’ agar tidak lekas rusak atau memudar warnanya.
- Pastikan menghindari air yang terlalu intens saat menggunakan sepatu kulit. Jika terlanjur basah, keringkan dengan segera.
- Sendok atau alat bantu menggunakan sepatu. Alat ini berguna untuk menjaga bagian belakang sepatu Anda tidak lekas pecah atau rusak.
- Jika perlu, gunakan pengganjal sepatu untuk menjaga bentuk sepatu kulit Anda.
Itu tadi sedikit tips cara membersihkan dan merawat sepatu kulit yang Anda miliki. Semoga berguna, dan selamat melanjutkan aktivitas Anda!
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Baca Juga: Sepatu Kulit Bermotif Batik Ini Ternyata Punya Filosofi Mendalam, Apa Itu?