5 Model Railing Balkon Minimalis yang Bikin Rumah Jadi Mewah

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Sabtu, 08 Oktober 2022 | 10:51 WIB
5 Model Railing Balkon Minimalis yang Bikin Rumah Jadi Mewah
Model Railing Balkon Minimalis yang Bikin Rumah Jadi Mewah. (Dekoruma)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Model bingkai pada railing ini dibuat setipis mungkin, biasanya menggunakan stainless steel atau baja tahan karat. Rumah-rumah minimalis yang menggunakan desain eksterior kontemporer sangat cocok menggunakan jenis railing yang timeless ini.

3. Hadirkan Tekstur Seragam Dengan Railing Stainless Steel Kotak-kotak

Model Railing Balkon Minimalis yang Bikin Rumah Jadi Mewah. (Dekoruma)
Model Railing Balkon Minimalis yang Bikin Rumah Jadi Mewah. (Dekoruma)

Stainless steel atau baja anti karat juga jadi salah satu material railing favorit untuk rumah minimalis. Tampilannya yang licin, mulus, dengan warna abu-abunya yang masuk ke dalam palet warna fasad rumah minimalis yang biasanya didominasi warna putih, hitam, atau abu-abu.

Tidak hanya memasang lempengan baja, railing stainless steel ini juga bisa dibuat memiliki motif seperti ilustrasi di atas. Lubang kotak-kotak di sekujur lempengan yang memberikan tampilan lebih menarik.

4. Pagar Tanaman Buat Balkon Rumah Minimalis yang Lebih Asri

Model Railing Balkon Minimalis yang Bikin Rumah Jadi Mewah. (Dekoruma)
Model Railing Balkon Minimalis yang Bikin Rumah Jadi Mewah. (Dekoruma)

Sebagai aksen tambahan untuk membuat balkon jadi lebih alami dan asri, Anda juga bisa menambahkan pagar tanaman seperti ini. Menutupi railing standar di belakangnya, penghuni rumah memasang pot-pot tanaman besar yang di dalamnya ada aneka tanaman yang juga berukuran sedang dan besar.

Ditambah dengan penggunaan dek kayu dan dinding bata roster, suasana alami pada balkon jadi semakin terasa. Tanaman yang hadir pun memberikan nuansa asri dan membuat balkon tidak terasa terlalu panas atau silau karena sinar matahari terhalang tanaman-tanaman tinggi.

5. Railing Balkon dengan Susunan Tiang Besi Sebagai Penahan

Model Railing Balkon Minimalis yang Bikin Rumah Jadi Mewah. (Dekoruma)
Model Railing Balkon Minimalis yang Bikin Rumah Jadi Mewah. (Dekoruma)

Railing balkon ini terinspirasi dari kapal laut. Kalau Anda pernah naik kapal laut model pinisi, railing dek kapal biasanya menggunakan railing kayu yang penahannya menggunakan tali tambang yang ditarik dan ditempatkan secara horizontal. Gaya ini juga bisa ditiru pada balkon rumah Anda, tapi ganti tali tambang dengan tiang besi supaya lebih kokoh dan aman sebagai penahan.

Baca Juga: 5 Prinsip Minimalis untuk Mencegahmu Bersifat Toxic

Sementara itu, pegangan railing bisa tetap menggunakan bahan kayu yang ditanam pada kedua sisi dinding balkon. Nuansa kayu pun juga diteruskan dengan penggunaan furnitur teras dan rak tanaman yang membuat suasana menjadi asri. Model railing minimalis ini akan memberikan tampilan unik dan fresh di area balkon.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI