Suara.com - Dikenal sebagai brand busana yang memiliki rancangan unik, Loewe kembali mengejutkan publik dengan desain busana yang ditampilkan dalam koleksi Spring/Summer 2023. Di bawah pengawasan Jonathan Anderson, rumah mode ini menampilkan busana unik yang sukses mencuri perhatian.
Dalam rangkaian Paris Fashion Week 2022 tersebut, Loewe memperlihatkan desain busana berbentuk bunga hingga model pixel bak game Minecraft. Desain yang terakhir telah menjadi perbincangan selama beberapa waktu sejak ditampilkan.
Busana dengan desain pixel ini menjadi sebuah angin segar dalam fashion show oleh merek terkemuka. Ketika fotonya tersebar ke media sosial, desain baju 8 bit ini tentu membuat publik mempertanyakan keasliannya.
Dalam video yang diunggah oleh akun Twitter youaremybezoar, tampak sosok model mengenakan kaos putih bergradasi dengan model pixel. Celana baggy yang dipakai pun memiliki model serupa sehingga memberikan siluet seperti busana dari game yang ditempelkan pada manusia asli.
Baca Juga: Dikira Pakai Handuk, Gaun Chanel Jennie Blackpink di Paris Fashion Week 2022 Berhasil Curi Atensi
Loewe juga menampilkan koleksi lain berbentuk hoodie warna softblue dengan pinggiran garis yang tegas berbentuk kotak-kotak. Uniknya, Loewe justru menyebut busana yang mencuri perhatian ini dengan 'a pixelated glitch' atau sebuah kesalahan dalam pixel.
Banyak warganet yang memuji ide fantastis, beberapa bahkan mengira bahwa Loewe terlibat dalam proyek busana metaverse seperti merek mewah lainnya Balenciaga dan Prada. Namun Loewe rupanya tidak berafiliasi dengan perusahaan digital manapun untuk menggarap busana model metaverse ini.
Hal ini menandakan bahwa busana pixelated ini sepertinya akan dijual terbuka. Tentu saja kabar ini bak angin segar bagi sebagian warganet yang ingin memiliki koleksi busana ini.
Sebelumnya, Loewe juga pernah meluncurkan model busana pixel. Busana tersebut berbentuk sweater warna coklat 8 bit yang kini dijual dengan harga Rp16,7 Juta di laman resmi mereka.
Baca Juga: Bertabur Lumpur, Balenciaga Tampilkan Konsep Unik di Paris Fashion Show 2022