Menurut Studi, Ternyata Ini Alasan Mengapa Seseorang Pilih Bertahan dengan Pasangan yang Kasar

Arendya Nariswari Suara.Com
Jum'at, 30 September 2022 | 16:09 WIB
Menurut Studi, Ternyata Ini Alasan Mengapa Seseorang Pilih Bertahan dengan Pasangan yang Kasar
Ilustrasi KDRT. (pexels/KarolinaGrabowska)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baru-baru ini publik digegerkan dengan pemberitaan terkait dugaan pasangan Lesti Kejora yang mendapatkan perlakukan kasar (KDRT) dari sang suami yakni Rizky Billar.

Tidak sedikit yang menyebutkan bahwa diduga Rizky Billar melakukan kekerasan terhadap sang istri.

Terlepas dari kasus tersebut, mungkin beberapa orang berpikir dalam sebuah hubungan yang toxic mengapa salah satu di antaranya memilih untuk tetap bertahan meskipun mendapatkan perlakuan kasar dari pasangan. Pasangan yang kasar tentu bukan pertanda baik di dalam hubungan.

Orang lain mungkin bertanya 'mengapa tidak berpisah dan pergi saja' tapi kenyataanya hal ini tak mudah dilakukan oleh pasangan yang mengalami tindak kekerasan.

Dihimpun dari laman Psychcentral menurut studi yang dilakukan oleh dokter Lori Lawrenz, ternyata setiap tahunnya lebih dari 10 juta orang dewasa di Amerika mengalami kekerasan atau pelecehan oleh pasangan sendiri.

Lalu seperti apa tindakan kasar pasangan yang dimaksud?

Kekerasan pada pasangan dapat merujuk pada tindakan secara seksual, fisik, psikologis di dalam hubungan.

Contohnya:

  • Menguntit
  • Mengancam
  • Melakukan kekerasan fisik dan seksual memalukan menggunakan kekerasan verbal
  • Melakukan kontrol keuangan
  • Melakukan perilaku pengendalian lainnya

Lalu mengapa beberapa orang tetap mencintai pasangannya yang berperilaku kasar?

Baca Juga: Makin Memanas, Video Keributan Lesti Kejora dan Rizky Billar Masih Buat Tanda Tanya Publik

Merasakan cinta untuk seseorang yang kasar terhadap Anda bukanlah hal yang aneh. Ada banyak alasan mengapa ini bisa terjadi, terutama jika cinta datang sebelum pelecehan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI