Suara.com - Buah manggis disukai banyak orang karena rasanya yang manis. Siapa sangka buah berkulit tebal dan keras ini juga membikin Chenle NCT Dream jatuh hati.
NCT Dream turut memeriahkan Korean Wave 2022 di Trans Studio Mall Cibubur, Rabu (28/9/2022). Mereka menampilkan beberapa lagu hits, seperti "Beatbox", "Hot Sauce", "Hello Future", dan "Glitch Mode".
Terlepas dari penampilan luar biasa NCT Dream di atas panggung, ada banyak momen lain yang berhasil mencuri perhatian penggemar. Salah satunya adalah Chenle NCT yang mengunggah foto beberapa makanan lezat yang dia nikmati saat di Indonesia.
Makanan pertama yang dipamerkan Chenle NCT Dream adalah buah manggis. Dia bahkan menyebut buah tersebut sebagai favoritnya.
Baca Juga: 3 Momen Unik NCT DREAM di Indonesia, Jaemin Mengaku Ingin Makan Seblak!
"You are my favorite," tulisnya lewat akun Instagram kh1000le.
Manggis merupakan buah tropis nan eksotis yang rasanya manis dan sedikit asam. Buah ini rupanya menawarkan banyak manfaat kesehatan karena kaya akan nutrisi, serat, dan antioksidan. Dirangkum dari Healthline, berikut beberapa manfaat buah manggis.
1. Kaya nutrisi dan antioksidan
Manggis mengandung banyak vitamin, mineral, dan serat, sekaligus rendah kalori. Nutrisi ini tentu penting untuk kesehatan tubuh. Selain itu, manggis juga termasuk buah yang tinggi antioksidan.
2. Membantu menurunkan berat badan
Baca Juga: Sering Manggung di Indonesia, Renjun NCT Dream Makin Melokal: Gemesin Banget Sih Klean
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa manggis dapat berperan dalam penurunan berat badan dan pencegahan obesitas. Namun, masih diperlukan lebih banyak studi terkait hal ini.
3. Membantu mengontrol gula darah
Buah manggis juga disebut dapat berkontribusi pada penurunan gula darah. Walau begitu, dibutuhkan penelitian lebih lanjut terkait manfaat buah manggis satu ini.
4. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Penelitian menunjukkan bahwa manggis dapat meningkatkan jumlah sel kekebalan dan mengurangi peradangan. Itulah mengapa buah ini disebut berpotensi memperkuat sistem kekebalan tubuh.
5. Membantu menjaga kesehatan kulit
Penelitian menunjukkan bahwa senyawa antioksidan dan anti-inflamasi dalam manggis dapat membantu melindungi sel-sel kulit dari kerusakan yang terkait dengan paparan sinar matahari dan penuaan.
6. Kesehatan pencernaan
Manggis mengandung banyak serat yang sangat penting untuk sistem pencernaan. Diet tinggi serat sendiri bisa membantu meningkatkan kesehatan usus.
7. Baik untuk kesehatan
Beberapa penelitian juga menyebutkan bahwa manfaat buah manggis berkaitan dengan upaya menjaga kesehatan jantung dan otak. Walau begitu, masih dibutuhkan studi lebih lanjut untuk membuktikan hal tersebut.