Suara.com - Beberapa wanita memang memiliki pandangan mengenai standar kecantikannya masing-masing. Hal itu membuat beberapa wanita terobsesi menggunakan segala cara agar terlihat cantik. Mulai dari bibir yang tebal hingga pipi tirus.
Hal itu juga pernah dilakukan oleh wanita satu ini. Demi mengikuti standar kecantikan ia rela menanam benang di pipinya agar terlihat tirus. Namun, ketika ia memutuskan untuk melepasnya bentuk pipinya malah berakhir buruk.
Wanita itu mengungkap memang ketika mengikuti prosedur kecantikan ia mendapatkan apa yang diinginkan. Bahkan ia juga mengatakan kalau prosedur yang ia jalani tak hanya bagian pipi.
Bagian hidung hingga bibir pun ia filler agar terlihat seksi. Namun, setelah kejadian buruk yang menimpanya ia sekarang malah mengajak orang-orang di media sosial untuk tak melakukan hal-hal itu.
Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Dirimu yang Terobsesi dengan Seseorang, Segera Terapkan!
Melalui unggahan TikTok di akun @millyrosepowell, ia menceritakan pengalamannya ketika memutuskan untuk mengangkat benang di rahangnya itu.
Video itu menunjukan pipinya yang mleyot setelah melakukan pengangkatan benang. Ia juga memperlihatkan bagian-bagian yang ia modifikasi dari prosedur kecantikan.
Bibir dan hidungnya pun terlihat bengakak. Milly pada video itu juga mengatakan untuk jangan mengikuti standar kecantikan yang ada di media sosial kalau tak ingin berakhir sepertinya.
Tentu saja unggahan video itu menuai komentar dari beberapa pengikutnya. Tak sedikit juga warganet yang mendukungnya.
"Ya ampun Milly, ini benar-benar membuatku merinding. Aku harap kamu baik-baik saja," komentar seorang warganet.
Baca Juga: 5 Cara Membuat Pria Terobsesi dengan Kamu
"Terimakasih untuk video yang kamu unggah ini dan terimakasih juga atas peringatannya, Milly," ujar warganet lain.
Warganet juga ada yang berkomentar seperti ini. "Aku juga pernah mengalami ini, benar kata Milly jangan mengikuti standar kecantikan," ungkap salah satu warganet.