Suara.com - Korea Selatan masih daya tarik dari inspirasi mode kecantikan. Tidak hanya cara berpakaian dan make up, tren riasan kuku ala Korea juga turut banyak diminati oleh banyak perempuan.
Tak heran jika cat kuku ala Korea juga saat ini tengah jadi tren. Salah satunya yang tengah menjadi tren yakni, kuku manik-manik dengan tempelan dekoratif bintang-bintang kecil seperti yang dipakai Lisa Blackpink.
Dikutip dari Asiaone, berikut enam tren cat kuku yang bisa bikin kamu makin mirip idol KPop.
1. Manik-manik krom
Desain nail art ini menunjukan tiga dimensi yang sebenarnya bukan hal baru. Tapi kembali jadi tren tahun ini setelah dipopulerkan oleh Lisa Blackpink. Selain dipakaikan cat kuku, desainnya juga ditambah dengan penggunaan manik-manik krom berwarna cerah untuk memberikan aksen seperti bola disko pada kuku.
2. Blob Nails
Tren kuku lain yang sedang populer akhir-akhir ini juga blob nails. Penggunaan drawing gel diformulakan secara tebal dan transparan. Kemudian dioleskan langsung ke kuku sebelum dikeringkan di bawah lampu UV. Hasilnya, akan mendapatkan desain kuku funky dalam bentuk amorf, memberikan lebih banyak dimensi dan tekstur pada tampilan kuku.
3. Kuku Sirup
Sama seperti tren kuku gradien yang populer, kuku sirup menawarkan tampilan yang lebih halus. Hanya menggunakan cat kuku transparan atau bening kemudian atasnya dilapisi secara tipis untuk efek gradien.
Baca Juga: Manfaat Buah Pisang Bagi Kesehatan dan Kecantikan
4. Kuku Pipi