Suara.com - Blush on menjadi salah satu riasan yang saat diaplikasikan memerlukan trik khusus. Ini karena blush on akan membuat wajah lebih berwarna dan menojolkan bagian tertentu.
Biasanya blush on diletakkan di bagian apple cheeks, tapi tidak sedikit orang yang mencoba meletakkannya di bawah mata ala-ala Korean Make Up. Hal ini bergantung pada tipe riasan yang ingin dicoba.
Namun, bagi pemula dalam dunia tata rias, pengaplikasian blush on ini perlu diperhatikan. Karena alih-alih mempercantik, penempatan yang salah bisa membuat wajah kurang enak dilihat.
Selain itu, pengaplikasian blush on juga sebaiknya tidak terlalu tebal namun tidak juga terlalu tipis. Oleh karenanya, seorang MUA terlah membagikan sebuah makeup hacks baru untuk penempatan blush on yang tepat.
Baca Juga: Sabrina Chairunnisa Bagikan Makeup Hacks Pakai Buah-buahan, Hasilnya Unik dan Tuai Pujian
Dilansir dari Mirror, seorang guru kecantikan, Criss Scortezz, baru saja mencoba sebuah blush on hacks di Tiktok. Caranya pun mudah.
Cukup dengan meletakkan telapak tangan membentuk huruf L di wajah untuk menentukan letak blush on. Pastikan ibu jari berada di ujung hidung.
Setelahnya, aplikasikan blush on dari sudut L menuju ke bagian hidung. Jangan lupa untuk meratakan menggunakan kuas atau beauty blender.
Tak disangka, hasilnya pun terlihat natural dan sesuai dengan bentuk wajah. Criss juga menambahkan tips lain untuk peletakkan blush on.
"Jika kamu tidak mau memakai tangan, lihatlah celah di antara alis dan matamu. Di situlah kamu mengaplikasikannya," ungkapnya sembari meletakkan blush di bagian bawah mata yang sejajar dengan ujung alis.
Baca Juga: Blush On Berlebihan hingga Eyeliner Bengkok Sebelah, Ini Trik Kilat Perbaiki Makeup Rusak
Video yang sudah ditonton lebih dari 200 ribu kali ini pun menuai beragam komentar. Seorang warganet menulis, "Aku melakukannya hari ini dan berhasil mengubah keseluruhan riasanku!"
"Sudah memakai teknik ini sejak bertahun-tahun lalu," tambah warganet lain.