Brutal, 4 Zodiak Ini Suka Blak-blakan Kalau Bicara

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Senin, 19 September 2022 | 20:46 WIB
Brutal, 4 Zodiak Ini Suka Blak-blakan Kalau Bicara
ilustrasi dua orang mengobrol.[freepik.com/fxquadro]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anda mungkin pernah menjumpai beberapa orang yang tidak suka bertele-tele dalam mengutarakan pikiran. Mereka langsung ke intinya atau blak-blakan.

Tapi karena kejujurannya yang terkadang 'brutal' itu, mereka mungkin tak sadar sudah menyinggung perasaan orang lain.

Dalam astrologi, ada 4 zodiak yang punya karakteristik suka bicara blak-blakan. Apa saja zodiak itu?

1. Aries

Baca Juga: Ramalan Shio Senin 19 September 2022: Kuda Bermurah Hatilah pada Orang Lain, Kambing Jaga Kesehatan dan Kebugaran

Mengingat bahwa Aries merupakan elemen api, berbicara blak-blakan dengan orang lain bukanlah hal yang mengejutkan. Orang Aries sangat jujur tanpa kepura-puraan. Mereka adalah tipe individu yang bertindak tanpa ragu-ragu dan tidak pernah berhenti untuk mempertimbangkan situasi sebelum bertindak.

Ilustrasi bicara. (Pixabay/rawpixel)
Ilustrasi bicara. (Pixabay/rawpixel)

2. Leo

Bagi Leo, mereka tidak ragu untuk angkat bicara meski cenderung tidak terlalu memikirkan kata-kata sebelum bicara. Leo selalu mengatakan yang sebenarnya, dan apakah orang lain suka atau tidak saat mendengarnya, mempertahankan reputasi ini jauh lebih penting bagi Leo.

3. Gemini

Gemini terkenal karena keterusterangannya dan pengamatan yang tajam. Gemini tidak takut untuk mengatakan yang sebenarnya, bahkan jika itu menyinggung beberapa orang. Mereka menyadari bahwa mengatakan kebenaran diperlukan untuk menjadi jujur pada diri mereka sendiri.

Baca Juga: Ramalan Shio Senin 19 September 2022: Naga Energi yang Positif untuk Bisnis, Ular Fokuslah pada Satu Hal

4. Sagitarius

Zodiak Sagitarius sering dianggap memiliki sifat jujur yang brutal. Mereka adalah tipe orang yang menganggap kebohongan dan penipuan sebagai hal yang menjijikkan. Jika mereka mengetahui kebenarannya, maka mereka akan mengatakannya meski pada akhirnya menyinggung beberapa orang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI