Suka Pakai Hair Dryer? Lakukan Hal Ini agar Rambut Tidak Rusak

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Minggu, 18 September 2022 | 19:45 WIB
Suka Pakai Hair Dryer? Lakukan Hal Ini agar Rambut Tidak Rusak
Ilustrasi mengeringkan rambut dengan hair dryer. (Elements Envato)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hair dryer adalah penyelamat saat butuh mengeringkan rambut dalam waktu singkat. Tapi sama seperti alat catok, paparan panas haid dryer tentu bisa berdampak buruk untuk kesehatan rambut jika dilakukan terlalu sering.

Untungnya, kesehatan rambut bisa dijaga lewat berbagai cara. Dirangkum dari Healthshots, berikut 4 cara melindungi rambut dari kerusakan akibat hair dryer.

1. Pakai conditioner adalah wajib

Conditioner menjaga rambut tetap lembut dan berkilau. Rutin menggunakan conditioner setelah keramas akan membantu menjaga rambut dari kerusakan akibat panas hair dryer.

Baca Juga: Mengenal Biotin, Vitamin Larut Air yang Bermanfaat untuk Merawat Kesehatan Rambut

2. Serum untuk melindungi

Menggunakan serum juga bisa membantu mencegah kerusakan rambut. Sebelum mengeringkan rambut menggunakan hair dryer, coba oleskan serum baik berbentuk oil atau spray.

Perawatan rambut menggunakan kondisioner. (Shutterstock)
Perawatan rambut menggunakan conditioner. (Shutterstock)

3. Masker rambut

Anda dapat menggunakan masker rambut secara teratur jika mengeringkan rambut dengan hair dryer adalah bagian dari rutinitas harian. Masker rambut memberi nutrisi untuk kesehatan rambut dan juga mengembalikan kilaunya. Jangan ragu untuk mencoba beberapa masker rambut DIY.

4. Hair dryer dengan angin dingin

Baca Juga: 6 Cara Menghilangkan Uban dengan Bahan Alami dan Kembalikan Rambut Hitam

Jika memungkinkan, coba beralih ke hair dryer yang memiliki fitur udara dingin. Udara dingin membantu rambut agar tidak rapuh dan kering, dan Anda mungkin mengalami lebih sedikit rambut rontok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI