Hadirkan Warna Ceria, Brand Fashion Luncurkan Koleksi Busana ala Musim Gugur New York

Sabtu, 17 September 2022 | 11:41 WIB
Hadirkan Warna Ceria, Brand Fashion Luncurkan Koleksi Busana ala Musim Gugur New York
Kampanye Fall 2022 dari Kate Spade New York hadirkan instalasi pop-up di lantai dasar Plaza Indonesia. (Dok. Lilis/Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gaya berbusana ala barat khas Amerika Serikat, khususnya New York, kerap jadi acuan fashion juga bagi sejumlah orang Indonesia. Namun, tren fashion di New York yang beriklim subtropis itu kerap terpengaruh juga dengan musim yang tengah terjadi.

Jelang akhir tahun seperti saat ini, New York tengah dalam masa musim gugur. Di mana peralihan dari musim panas menuju winter atau musim dingin pada akhir Desember nanti.

Brand ternama kate spade new york merekam tren fashion musim gugur tahun ini dengan warna-warna ceria.

Kampanye Fall 2022 dari Kate Spade New York hadirkan instalasi pop-up di lantai dasar Plaza Indonesia. (Dok. Lilis/Suara.com)
Kampanye Fall 2022 dari Kate Spade New York hadirkan instalasi pop-up di lantai dasar Plaza Indonesia. (Dok. Lilis/Suara.com)

Kembali membuka butiknya di pusat perbelanjaan Plaza Indonesia dengan konsep bright dan bold, koleksi ala musim gugur kali ini dilengkapi dengan sentuhan desain bermakna serta penggunaan warna yang ceria. Semua itu terdapat pada koleksi Fall 2022, yakni leopard, roses, oversized graphic polka dots, dan colorful plaids.

Baca Juga: Luna Maya Foto Bareng Dahyun TWICE, Beda Tinggi Badan Jadi Sorotan

Kampanye Fall 2022 dari kate spade new york juga diwujudkan melalui instalasi pop-up di lantai dasar Plaza Indonesia yang akan berlangsung pada15-28 September 2022. Instalasi itu sekaligus untuk menyambut musim baru dengan warna yang cerah serta motif playful untuk mencerminkan suasana dari musim gugur.

"Terinspirasi dari keriaan dan kenyamanan saat bertamu ke rumah tetangga, instalasi pop-up ini berpusat pada momentum kebersamaan serta energi yang muncul saat sekelompok individu berkumpul bersama, yakni memicu momen kegembiraan yang tak terduga," kata Vice President of Fashion & Accessories di Kanmo Group Maya Anggraini.

Pengunjung di Plaza Indonesia juga diperbolehkan untuk berkumpul dan berpartisipasi dalam kegiatan gratitude writing di instalasi pop-up tersebut.

Kampanye Fall 2022 dari Kate Spade New York hadirkan instalasi pop-up di lantai dasar Plaza Indonesia. (Dok. Lilis/Suara.com)
Kampanye Fall 2022 dari Kate Spade New York hadirkan instalasi pop-up di lantai dasar Plaza Indonesia. (Dok. Lilis/Suara.com)

Koleksi kali ini disebut lebih memiliki desai detail tak terduga dan tak lekang waktu. Misalnya, beberapa desain tas dan baju sengaja dibuat gaya vintage yang sekarang ini masih banyak digemari.

Sam icon menjadi salah satu koleksi tas tangan yang kembali hits di musim gugur saat ini. Padahal gaya yang diusung telah populer sejak tahun 1993 yang dipadupadankan dengan variasi warna senada dengan palet musim ini.

Baca Juga: Kondisi Terkini Cara Delevingne Jadi Tanda Tanya Besar: Margot Robbie Nangis, Absen NYFW

Sedangkan pada koleksi ready to wear serta aksesoris, warna hijau segar dan merah yang berani dipadukan dengan motif plaid dan stripes warna-warni, mawar, leopard juga polka dot.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI