Mencegah peradangan dapat dilakukan dengan pola makan yang sehat. Mengurangi makanan pro-inflamasi, seperti lemak jenuh, karbohidrat olahan dan gula, dan makan makanan tinggi antioksidan dapat memasok lemak sehat dan memperlambat proses penuaan yang disebabkan oleh peradangan.
Makan makanan yang sehat juga dapat berdampak positif pada kesehatanmu, termasuk meningkatkan kesehatan usus dan meningkatkan kekebalan.
5. Kehilangan masa otot
Kehilangan massa otot adalah tanda penuaan yang paling umum. Para ahli mengatakan kehilangan massa otot dimulai sekitar usia 30 tahun dan menurun dengan cepat seiring bertambahnya usia.
Hal itu terjadi karena hormon pertumbuhan yang membantu pembentukan otot, seperti testosteron, sangat berkurang.
Kurangnya nutrisi dan kurang olahraga dalam kehidupan sehari-hari mempercepat penuaan. Hanya ada dua cara untuk memperlambat kehilangan massa otot, yaitu olahraga teratur dan asupan protein.