Jika memang ingin berteman, jadilah teman yang biasa-biasa saja. Tidak ada perlu ada rayuan atau gerak-gerik romantis.

2. Tidak berharap lebih
Ini adalah hal penting jika ingin berteman dengan mantan. Anda harus seperti itu sejak awal agar tidak kecewa lagi dan lagi. Berharap dia akan selalu menyisihkan waktu untuk membalas pesan Anda atau bercerita banyak tentang kehidupannya, tidak lain hanyalah bagian dari menyakiti diri sendiri.
3. Batas emosional
Saat masih menjalin hubungan asmara, Anda dan dia akan segera berlari saat ada salah satu pihak yang punya atau mengalami masalah. Namun, saat hubungan sebagai pasangan sudah selesai, untuk apa sampai sebegitunya?
Ada batas-batas emosional yang harus ditarik dan dipatuhi. Tidak boleh ada ketergantungan emosional dan jangan sengaja bikin drama hanya karena ingin cari perhatian.