Suara.com - Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep dikabarkan akan segera menikah dengan kekasihnya Erina Gudono. Informasi yang beredar dikatakan bahwa rencananya Kaesang dan Erina akan menikah pada Desember 2022 mendatang.
Hal itu disampaikan oleh Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa saat menghadiri grand final Lead National Series by Indihome di GOR Sritex, Sabtu (10/9/2022).
Dalam acara tersebut harusnya, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang akan datang tapi kemudian diwakilkan oleh Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa.
Teguh menyampaikan kalau, Gibran berhalangan hadir karena sibuk acara mantu untuk Kaesang. Ia juga mengatakan, kalau pada Desember 2022 nanti akan ada pernikahan di Solo.
Bahkan, lanjut dia, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka saat ini berada di Yogyakarta untuk komunikasi dengan keluarga Erina Gudono.
Baca Juga: Menikah Bulan Desember 2022, Berikut Bibit Bebet dan Bobot Calon Istri Kaesang Pangarep
"Sabtu-Minggu, Pak Wali Kota ke Yogyakarta untuk komunikasi dengan keluarga," ungkapnya.
Hubungan Kaesang dan Erina GUdono jadi perhatian publik usai keduanya terlihat bersama di pertandingan Persis Solo melawan PSIS Semarang di Stadion Manahan Solo pada Sabtu (3/9/2022) lalu.
Keduanya saat ini dikabarkan sudah melangsungkan tunangan pada bulan lalu. Sosok Erina Gudono sendiri memang bukan orang sembarangan. Erina jebolan finalis Puteri Indonesia 2022 dari Yogyakarta.
Selain parasnya yang anggun dan cantik, Erina juga memiliki sederet prestasi akademik di dalam maupun luar negeri.
Berikut sejumlah fakta tentang calon istri Kaesang tersebut:
Baca Juga: Timnas Indonesia Batal Main di JIS, Publik Sindir Iwan Bule yang Mau Jadi Gubernur Jabar: #IwanOut
1. Lahir di Amerika Serikat
Perempuan berusia 25 tahun itu memiliki nama lengkap Erina Sofia Gudono. Ia lahir di Amerika Serikat, kemudian tumbuh besar di Yogyakarta hingga menempuh pendidikan di Universitas Gadjah Mada (UGM) Manajemen keuangan.
Anak ke 3 dari 4 bersaudara itu kemudian melanjutkan pendidikan S2 di Universitas Colombia, Amerika Serikat, untuk program Administrasi Publik. Saat ini, ia bekerja sebagai Finance Analyst di international investment bank.
2. Mahir Berbahasa Jawa
Walaupun lahir di Amerika Serikat, darah Jawa tetap mengalir di dalam tubuh Erina. Ia dikenal fasih menulis dan membaca aksara jawa. Kemampuannya itu juga sejalan dengan kegemarannya terhadap budaya jawa.
3. Aktif Berkegiatan Pada Isu Sosial
Selama delapan tahun terakhir, Erina telah aktif dalam kegiatan sosial, terutama terkait masalah pendidikan anak-anak marjinal di Yogyakarta.
Sejak 2015, Erina aktif mengadvokasi dan membantu perempuan serta anak-anak yang tinggal di komunitas marginal di Yogyakarta untuk memiliki kesempatan pendidikan.
Saat masih kuliah di UGM, Erina pernah mengikuti social community project di Supiori, Biak, Papua dengan program pengembangan pendidikan dan kewirausahaan di daerah terpencil.
4. Hobi Travelling
Sambil lakukan aksi sosial, Erina juga memanfaatkan waktu untuk menikmati alam di sekitar wilayah projeknya. Dari berbagai unggahannya di Instagram, Erina nampak menyukai gaya liburan outdoor dengan rimbunnya pepohonan.
5. Gemar Masak
Selain pintar secara akademik, Erina juga pandai memasak. Di akun Instagram pribadinya, @erinagudono, ia kerap membagikan foto-foto makanan dan minuman hasil kreasinya. Kebanyakan masakannya berupa dessert ataupun minuman sehat.
6. Prestasi Segudang
Dikutip dari situs Puteri Indonesia, Erina memiliki banyak prestasi dan penghargaan internasional. Beberapa di antaranya, Indonesia Delegate in Harvard World Model United Nation, juara 1 kompetisi bisnis projek di Tokyo, Japan, juara 1 penulisan esai to represent Indonesia in Australia Libertarian Conference.
Selain itu, juara 1 pada kompetisi AIESEC Social Initiative, penghargaan “Most Social Spirited Scholar” di UGM FEB Award, Diajeng 1 Jogja, serta pernah mendapat lima beasiswa prestasi.