Suara.com - Kimbap Family baru-baru ini menjadi sorotan. Hal itu karena mereka akhirnya pulang kampung ke tanah air dan melakukan beberapa kolaborasi dengan publik figur Indonesia.
Keluarga campuran Korea Selatan dan Indonesia ini memang dikenal selalu kompak. Salah satu buktinya adalah kekompakan mereka soal gaya busana.
Bisa dilihat dari beberapa unggahan potret di Instagram hingga video di channel Youtube, keluarga ini selalu tampil kompak memakai busana senada.
Sabtu (10/9/2022), masyarakat Korea Selatan sedang memeringati Chuseok. Pada hari penting di Negeri Ginseng ini, Kimbap Family pun tak mau ketinggalan untuk merayakannya.
Baca Juga: Gunakan Kalung Mutiara, Ini Fakta Menarik Gaya Berbusana Ala Ratu Elizabeth II
Bagi yang belum mengetahui apa itu Chuseok, ini adalah hari di mana masyarakat Korea Selatan melakukan perayaan untuk hasil panen di musim gugur.
Lumrahnya, mereka akan berkumpul dengan keluarga dan sanak saudara di rumah. Tak lupa juga, mereka bakal mengenakan busana hanbok.
Hal itu juga dilakukan oleh Kimbap Family. Mereka terlihat berjalan-jalan di sekitaran rumah tradisional Korea Selatan seraya kompak memakai hanbok. Potret kompak keluarga ini memakai busana hanbok pun dibagikan melalui akun Instagram mereka.
Tentu saja potret kompak Kimbap Family dalam balutan busana hanbook ini langsung banjir komentar dari warganet. Tak sedikit juga warganet yang memuji penampilan kompak keluarga itu.
"Selalu kompak memang keluarga satu ini. Salfok sama Neng Suji. Cantik banget," komentar seorang warganet.
"Wah, selamat Chuseok, Kimbap Family. Gemes banget pada pakai hanbok," ujar warganet lain.
Ada juga warganet yang berkomentar kalau potret Kimbap Family bak keluarga impian. "Kemarin kompak kebaya ala Sunda, sekarang pakai hanbok. Bener-bener keluarga impian," kata warganet tersebut.
"Masya Allah, keluarga ini selalu lucu ya," tambah komentar salah satu warganet.