Di akhir video berdurasi nyaris 3 menit tersebut, ia pun berusaha meyakinkaan diri bahwa kejadian ini merupakan ujian dari Allah SWT. Hal ini juga menjadi pelajaran baginya agar lebih berhati-hati.
Unggahannya ini menuai simpati dari warganet. Selain menyemangatinya, ada pula warganet yang ingin mengganti uang tersebut.
"Saya ingin membantumu dengan mengganti uang itu. Bagaimana cara menghubungimu? Instagram ada?" tanya warganet tersebut.