6 Alasan Wanita Suka Pria yang Lebih Tua, Belum Tentu soal Daddy Issues

Senin, 05 September 2022 | 15:10 WIB
6 Alasan Wanita Suka Pria yang Lebih Tua, Belum Tentu soal Daddy Issues
Ilustrasi Pasangan Setia (Pexels/Leah Kelley)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bukan hal aneh jika wanita tertarik dan jatuh cinta pada pria yang lebih tua. Bagi banyak orang, pria yang lebih tua atau dewasa memang memiliki pesona tak terbantahkan.

Hanya saja, belakangan ini, kecenderungan wanita menyukai pria yang lebih tua kerap dikaitkan dengan masalah daddy issue. Padahal, ada banyak hal lain yang bisa jadi penyebabnya. Dirangkum dari Times of India, berikut beberapa alasan umum mengapa wanita suka pria yang lebih tua.

1. Pria yang lebih tua dianggap cenderung tidak manipulatif

Pria yang lebih tua tidak merasa perlu memanipulasi wanita untuk mendapatkan apa yang mereka inginkan. Mereka tahu bahwa kepribadian kharismatik mereka bisa menarik perhatian wanita dengan mudah. Jadi, untuk apa repot-repot bersikap manipulatif?

Baca Juga: Kenapa Perempuan Lebih Tertarik pada Bad Boy? Seksolog Ungkap 4 Pemicunya!

Ilustrasi pasangan.(Pexels.com/Elina Fairytale)
Ilustrasi pasangan.(Pexels.com/Elina Fairytale)

2. Pesona yang tidak bisa dilewatkan

Bagi banyak wanita, pria yang lebih tua memiliki pesona langka tapi memabukkan. Misalnya, tanpa basa-basi, mereka biasanya dengan bangga akan menyatakan bahwa Anda adalah pasangan mereka.

3. Pembawaan yang dewasa dan bijaksana

Banyak wanita menginginkan pria yang bisa berdiri di samping mereka serta mendukung ambisi dan tujuan mereka tanpa diam-diam menjadi munafik. Pria yang lebih tua itu dewasa dan bijaksana serta dapat menasihati seseorang dengan jujur tanpa menutupi apa pun.

4. Mereka berpengalaman di ranjang

Baca Juga: 4 Tanda Teman Menyimpan Rasa Cinta Padamu, Coba Perhatikan Kembali!

Ini mungkin salah satu alasan terpopuler perempuan ingin menikah dengan pria yang lebih tua. Mereka dianggap lebih tahu bagaimana menyenangkan wanita dan membuat pasangannya merasa sangat istimewa saat beraktivias di atas ranjang.

Ego mereka tidak terluka ketika ada kesalahan di tempat tidur, tapi berusaha untuk menjadi lebih baik dan melakukan hal-hal sesuai dengan kebutuhan pasangan juga. Dengan begitu, kedua pihak bisa sama-sama merasa puas dan nyaman.

Ilustrasi Pasangan yang Saling Berpegangan Tangan (Pexels/Sandro Crepulja)
Ilustrasi Pasangan yang Saling Berpegangan Tangan (Pexels/Sandro Crepulja)

5. Mereka tidak akan memaksa pasangannya untuk berubah

Pria yang lebih tua dinilai lebih bisa mencintai seseorang apa adanya. Mereka tidak akan memaksa pasangannya berubah demi ego pribadi.

Pria dewasa akan lebih memilih wanita yang percaya diri dan tidak suka langsung menghakini pilihan pasangannya.

6. Stabil secara finansial

Tidak dipungkiri, masalah finansial memang termasuk hal yang perlu dipertimbangkan saat memilih pasangan. Wanita pun menginginkan pasangan yang dapat berkontribusi pada keuangan sebanyak yang mereka lakukan.

Pria yang lebih tua biasanya juga sudah lebih stabil secara finansial. Mereka juga punya lebih banyak pengalaman menangani berbagai masalah keuangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI