Apes Banget! Lagi Antre Tinggal Di Depan Mata, Tiba-tiba Harga Bensin Naik

Minggu, 04 September 2022 | 12:13 WIB
Apes Banget! Lagi Antre Tinggal Di Depan Mata, Tiba-tiba Harga Bensin Naik
Ilustrasi isi bensin - cara pembayaran beli pertalite pakai mypertamina (unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Seperti yang diketahui, untuk kenaikan BBM ini berpengaruh terhadap pertalite, solar subsidi, hingga pertamax nonsubsidi. Berdasarkan informasi yang diumumkan Arifin, berikut rincian kenaikan harga sebelum dan sesudah.

  • Pertalite dari Rp 7.650 per liter menjadi 10.000 per liter.
  • Solar subsidi dari Rp 5.150 per liter menjadi 6.800 per liter.
  • Pertamax nonsubsidi dari Rp 12.500 menjadi 14.500 per liter.

Sementara itu, Direktur Pusat Pengembangan Iptek dan Inovasi Gambut (PPIIG) Universitas Palangka Raya (UPR) Hendrik Segah mengatakan, langkah kenaikan harga BBM ini dilakukan demi mengurangi beban subsidi APBN.

Menurutnya, hal ini menjadi langkah yang baik dan rasional. Sementara anggaran dapat dialokasikan pada sektor yang lebih penting seperti pendidikan, kesehatan dan infrastruktur.

“Penyesuaian harga BBM memang diperlukan, karena tidak mungkin pemerintah menanggung subsidi yang semakin lama makin besar, habis anggaran hanya tersedot ke situ” ujar Hendrik Segah dalam keterangan persnya di Jakarta, Jumat (2/9/2022).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI