Suara.com - Satwa eksotis orangutan selalu menjadi sorotan jutaan pasang mata karena keindahan serta keunikannya.
Orangutan disebut memiliki kecerdasan di atas rata-rata spesies hewan lainnya dan terkenal ramah.
Bicara soal orangutan, belum lama ini publik dibuat gagal fokus usai melihat sebuah cuplikan video yang beredar di TikTok.
Bukan tanpa alasan, pasalnya pada video yang diunggah terlihat orangutan tengah asik duduk bersama seorang wisatawan wanita.
Lucunya, orangutan ini duduk sambil bersalaman dengan wisatawan wanita berparas cantik itu.
Video orangutan bersalaman dengan wisatawan cantik ini menjadi sorotan usai diunggah oleh akun TikTok @aryawiguna153.yanah beberapa waktu lalu.
"Menang banyak. Wah satu dua, mbak, mbak, mbak, hahaha," tulis @aryawiguna153.yanah pada caption. Kita bisa melihat orangutan yang awalnya diarahkan oleh pawang.
Ia nampak duduk bersama seorang wanita cantik berkacamata hitam. Pada pose pertama, orangutan tersenyum ke arah kamera sembari merangkul wanita dengan tangan kirinya.
Tak sampai di situ, orangutan meraih tangan kanan wanita dan menciumnya. Selain mencium tangan, orangutan tersenyum dan mencium pipi wanita tersebut.
Baca Juga: Buka Pameran Foto Haji, Menag Apresiasi Karya Tim MCH 2022: Top!
Ia mampu memamerkan gaya asyik di depan kamera. Banyak warganet cowok mengaku iri terhadap orangutan tersebut. Sebagian warganet berpendapat bahwa wanita cantik itu sangat pemberani karena tak lari ketika didekati orangutan.