Cerita Luna Maya Akui Pernah 'Boncos' karena Beli Tas Branded: Lagi Sumpek dan Stres!

Jum'at, 02 September 2022 | 17:23 WIB
Cerita Luna Maya Akui Pernah 'Boncos' karena Beli Tas Branded: Lagi Sumpek dan Stres!
Luna Maya [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktris Luna Maya ternyata pernah juga mengalami boncos alias kehabisan uang. Hal ini terjadi ketika ia belanja tas branded untuk menghilangkan stres dan sumpek.

Koleksi khusus tas branded bisa dibandrol dengan harga ratusan juta rupiah. Kejadian boncosnya itu terjadi saat ia belanja secara impulsif akibat sedang stres.

"Namanya perempuan selalu ada momen di mana kalau lagi sumpek, lagi stres, lagi ada masalah, paling gampang itu kayanya cuci mata, belanja. Jadi kadang-kadang boncosnya di hal seperti itu yang tidak ter-plan," cerita Luna saat ditemui di Senayan City, Jakarta Selatan, Kamis (1/8/2022).

Luna Maya ungkap alasan tak bisa pilih tas favorit. (Dok.Suara.com/Lilis)
Luna Maya ungkap alasan tak bisa pilih tas favorit. (Dok.Suara.com/Lilis)

Untungnya, hal seperti itu tidak sering ia alami. Hanya saja, Luna mengaku kalau kemudahan berbelanja secara inline sering kali menggodanya untuk beli sesuatu meski sebenarnya tidak terlalu membutuhkan.

Baca Juga: Sederetan Tas Mewah hingga Mobil Mewah Putri Candrawathi Tersorot Saat Rekonstruksi, Dari Mana Sumber Pendapatannya?

"At least sebenarnya ya gak sebulan sekali juga sih. Tapi ya online shop itu Instagram lumayan agak kejam, ya. Ada ini, ini, ini eh lucu, dipakai siapa, beli, deh," kata Luna sambil tertawa.

Ia sendiri tidak memiliki anggaran khusus untuk belanja tas branded. Lantaran harganya yang mahal, Luna merasa tidak rugi untuk membelinya karena beberapa koleksinya juga bisa dijadikan sebagai investasi.

"Sebenarnya gak ada budget, sih. Bukan gak ada budget limitted, tapi gak ada budget buat belanja apa pun itu. So far yang aku punya ada nilai invesnya juga," ungkap pemain film Rumah Kentang tersebut.

Agar nilai jualnya tak turun, Luna secara apik merawat koleksi tasnya dengan telaten. Hal utama yang dilakukannya dengan memastikan tas branded miliknya itu tidak lembab untuk mencegah munculnya jamur. Sehingga, ruangan penyimpanan tasnya tentu dilengkapi dengan pendingin udara.

Cara menyimpannya juga tidak dibiarkan bertumpukan dengan tas yang lain. Karena berisiko sebabkan gesekan yang bisa merusak tekstur tas.

Baca Juga: Cegah Tas Mewah Berjamur, Ini Tips Perawatan Tas dari Luna Maya

"Kalau bisa dicek terus, diangin-anginin, jangan sampai di pojokan banget terus lembab. Bisa jadi timbul jamur karena tas kulit itu agak gampang kalau di tempat lembab. Jadi harus ruangan AC atau udara luar plus kena sinar matahari ruangannya agar gak lembab. Selebihnya, taruh di dush bag aja kali, ya. Biar gak ke gesek gitu," saran Luna.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI