Kisah Bocah 12 Tahun Sisihkan Uang Saku Demi Bantu Sahabatnya Kembali ke Sekolah, Sukses Bikin Haru Warganet

Kamis, 01 September 2022 | 12:04 WIB
Kisah Bocah 12 Tahun Sisihkan Uang Saku Demi Bantu Sahabatnya Kembali ke Sekolah, Sukses Bikin Haru Warganet
Ilustrasi menabung (Pixabay/@USA-Reiseblogger)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menanamkan rasa empati dan kebiasaan berbagi sejak dini merupakan hal yang penting. Hal ini akan membuat anak peka terhadap kondisi sekitarnya, dan lebih peduli dengan sesama.

Ini juga yang dikisahkan seorang ayah, tentang anak laki-lakinya yang masih berusia 12 tahun di akun Facebook Nasaie Ismail. Cerita tersebut viral dan mencuri perhatian, karena mengundang rasa haru warganet yang membacanya.

Sang ayah yang berasal dari Selangor, Malaysia mengungkap bagaimana anaknya memutuskan untuk menabung dri uang sakunya agar bisa membantu membayar biaya sekolah temannya. Simak unggahan selengkapnya di sini.

Nasaie mengatakan sang putra - Yusuf, telah meminta RM20 (Rp20 ribuan) untuk ia kumpulkan menjadi RM100 (Rp300 ribuan), untuk membayarkan biaya sekolah temannya.

"Bulan lalu, dia mengatakan kepada saya bahwa dia sedih karena temannya harus berhenti pergi ke kelas Alquran dan Fardhu'Ain (KAFA) sore karena dia tidak mampu lagi membayar biaya," tulis Nasaie di Facebook, Senin lalu (22/8/2022).

"Jadi, Yusuf menabung untuk membayar iuran," kata ayah itu dilansir media Malaysia, Says.

Meski Yusuf sempat meminta sisa RM20, Nasaie senang anaknya berinisiatif menabung untuk temannya yang lebih membutuhkan daripada dirinya.

"Alhamdulillah, Yusuf membayar biaya temannya sore ini," kata Nasaie.

Siswa sekolah dasar itu telah menghemat RM80 (Rp265 ribu) dari uang saku yang dia terima dari kakek-nenek dan kerabatnya selama sebulan.

Baca Juga: Agar Data Tidak Mudah Dicuri, Ini 5 Cara Berbagi File Digital yang Aman

Ayah tiga anak ini menambahkan, melihat perbuatan baik anaknya mengingatkannya untuk tidak mengukur semua kemampuan anak secara sama, terutama dalam hal akademik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI