Suara.com - Pemenang MasterChef Indonesia Season 8, Jesselyn Lauwreen, kerap menarik perhatian di TikTok karena kreativitasnya. Ia dikenal sering menyulap makanan biasa jadi santapan mewah.
Melalui akun TikTok jesselynmci8, Jesselyn sukses bikin takjub dengan mengubah dimsum menjadi sajian super unik. Dimsum yang akan ia ubah diantaranya hakau, bakpau telur asin, siomay, selada, dan nasi udang.
Semua dimsum itu akan ia ubah menjadi nasi goreng Indonesia. Pertama ia melepas kulit siomay dan memotong-motong isiannya.
Isian siomay itu kemudian ditusuk menjadi sate. Lalu, udang di dalam hakau juga dipisahkan dari kulitnya untuk isian nasi goreng.
Baca Juga: Sedang Diet? Coba Cicip Nasi Goreng Beras Merah
Isian bakpau telur asin juga dikeluarkan dan dicampurkan dengan satu butir telur lalu digoreng. Jesselyn lantas mencincang bawang putih, daun bawang serta cabai.
Kecap manis, garam, bubuk ketumbar, bubuk jinten diaduk jadi satu dan dioleskan pada sate dimsum yang dipanggang. Kulit dimsum yang sudah dipisahkan kemudian juga digoreng hingga renyah.
Irisan bawang yang dicincang ditumis dan ditambahkan irisan selada. Ia lalu memasukkan nasi serta isian dimsum ke nasi goreng itu.
Sebagai langkah akhir ia kemudian mulai menghias piring dengan telur, sate, serta dimsum yang telah digoreng. Sayuran pelengkap juga ditambahkan agar penampilan semakin nikmat.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Viral Pria Putus dengan Pacar Karna Nasi Goreng, Netizen: Cowoknya Tidak Solutif
"Gokil dari dimsum jadi nasi goreng," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Keren banget bahannya kepakai semua," ujar warganet ini.
"Keren selalu ada aja idenya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Minggu (28/8/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 500 ribu kali di TikTok.