Suara.com - Bukan Nagita Slavina namanya jika gaya busana hingga kehidupannya tak jadi sorotan publik. Meski terlihat sederhana dan terkadang modelnya aneh, tak jarang Nagita Slavina kedapatan mengenakan fashion item dari merek ternama yang harganya selangit.
Salah satu contohnya adalah tas mini warna cream. Pada sebuah potret yang beredar, Nagita Slavina menenteng tas itu untuk acara launching DVD seri cerita si Aa yang sudah bisa dibeli di KFC.
Lewat unggahan akun Instagram fashion_nagitaslavina, tampak jika istri dari Raffi Ahmad ini memadukan TAS tersebut dengan dress midi warna broken white dan ada paduan warna coklat di bagian ujung dress.
Selain itu, Nagita tampak mengikat satu rambut panjangnya itu. Tak hanya dikenal suka mengenakan busana yang mahal dan unik, Nagita Slavina juga hobi mengoleksi tas-tas mahal.
Baca Juga: Tingkah Baby Rayyanza Bikin Gemes saat Diminta Pilih Buaya atau Pinguin
Seperti biasa, brand tas yang ia kenakan berasal dari brand yang sangat terkenal. Bisa ditebak, harga tas Nagita Slavina sudah pasti mencapai angka jutaan.
Lewat penelusuran akun fashion yang sama, diketahui jika tas itu berasal dari brand Hermes.
Tas tersebut merupakan seri Mini Lindy 20 Nata Clemence GHW. Tak tanggung-tanggung, harga tas itu mencapai sekitar Rp222,7 juta.
Sementara itu, hingga Minggu (28/8/2022), unggahan soal tas Nagita Slavina itu setidaknya telah disukai sebanyak lebih dari 9,7 ribu akun. Tentu saja, tak sedikit warganet yang melontarkan komentar lucu setelah mengetahui harga tas yang dikenakan Nagita Slavina.
"Harga rumah subsidi BTN, kalah sama tasnya Mama Gigi" komentar seorang warganet.
Baca Juga: Apes! Motor Terjatuh Saat Kabur, Penjambret Tas Emak-emak di Tebingtinggi Babak Belur Dihajar Massa
"Uang segitu mah bisa buat renovasi rumahku," ujar warganet lain.
"Satu tasnya Mama Gigi bisa buat beli rumah minimalis," tulis komentar warganet.
Warganet juga ada yang berkomentar, "Bismillah, dapet lungsuran tasnya Mama Gigi,"