
Bekerja keras memang tidak ada salahnya dan sejatinya itu mesti bisa diterapkan dalam hidup. Apalagi kalau masih usai muda, maka patut dituntut untuk bisa meraih karier menjadi lebih baik. Namun semakin tinggi posisi/bisnis seseorang, jelas pekerjaan pun akan semakin banyak pula.
Ketika memiliki banyak pekerjaan tentu sangat dibutuhkan manajemen waktu dan pekerjaan dengan baik, supaya bisa mengoptimalkan pekerjaan dan mendapatkan hasil yang memuaskan. Namun mewujudkan itu tidak mudah, dalam waktu 24 jam belum tentu bisa menyelesaikan pekerjaan semuanya. Oleh karena itu, kamu perlu kerja lebih cerdas. Mengutip dari akun instagram @golongan.sukses, berikut lima langkah kerja cerdas yang bisa kamu coba.