Suara.com - Tingkah unik pasangan Thariq Halilintar dan Fuji kembali terungkap. Keduanya ternyata suka membeli barang aneh saat belanja online.
Saat berbelanja online sering kali seseorang jadi lupa diri dan membeli berbagai hal. Apalagi, jika saat itu ada promo khusus ataupun diskon, hal tersebut lantas langsung membuat orang tergoda untuk membeli berbagai barang.
Thariq mengatakan, dirinya sering kali mencari tahu apa yang sedang dibutuhkan kekasihnya itu. Biasanya, ketika sedang merayakan tanggal jadian, atau ada hal-hal lain barang tersebut yang dijadikan hadia untuk Fuji.
“Aku tuh berusaha segimana mungin dia lagi suka apa nih, lagi nyari apa segala macem, atau dia lagi butuh apa nih, jadi kalau tanggal 29 atau merayakan sesuatu ya dia biasanya ngasih barang, aku juga ngasih barang,” ucap Thariq dalam Shopee 9.9 Super Shopping Day: Sambut Musi Belanja Akhir Tahun, Manakah Tipe Belanjamu? Kamis (18/8/2022).
Baca Juga: Thariq Halilintar Sebut Postingan Lamar Fuji Cuma Buat Iklan, Sempat Bikin Geger Medsos
Sementara itu, Fuji sendiri mengaku kalau ia jarang meminta orang lain untuk membelikannya sesuatu. Bahkan, adik ipar mendiang Vanessa Angel ini mengatakan kalau ia merasa tidak enak meminta orang lain untuk membelikannya barang.
Untuk kebiasaan belanjanya sendiri, Fuji sendiri mengaku kalau ia sering kali memasukkan berbagai barang ke keranjang di toko online. Namun, hal tersebut tidak ia bayar. Fuji mengungkapkan, dirinya akan membayar barang tersebut jika memang sudah benar-benar membutuhkan barang tersebut.
“Aku sekarang belanja-belanja tapi ya itu, masuk ke keranjang dulu bayarnya nanti gitu, aku juga liat-liat dulu ‘ini bakal gua pake buat apa ya’ kalau masih lama yaudah bayarnya nanti aja,” jelas Fuji.
Untuk berbagai barang yang biasa dikasih Thariq sendiri Fuji mengungkapkan biasanya lebih kepada barang-barang couple atau aksesoris lucu yang jarang ditemukan di pasaran.
“Biasanya yang dikasih sama Thariq itu ada beberapa kayak baju couple, ama aksesoris yang aneh-aneh couple gitu, yang lucu-lucu yang murah tapi kayak enggak dijual di pasaran juga,” sambung Fuji.
Baca Juga: Thariq Halilintar Klarifikasi soal Kabar Melamar Fuji: Ikuti Terus, Bakal Ada Kejutan
Meskipun gemar belanja secara online, Fuji sendiri mengaku sangat selektif dalam memilih toko. Pemain film Bukan Cinderella ini mengatakan, ia selalu melihat rating dan toko-toko yang memiliki tanda terpercaya.
“Aku lihat dulu reviewnya sama ratingnya biasanya kan ada dari 1-5, biasanya belinya 4,5 ke atas, biasanya kalau belanja aku filter yang biasanya ada logo star gitu atau enggak mall, kalau enggak ada takut aja sih gitu,” ungkap Fuji.
Sementara untuk Thariq sendiri mengatakan, mengecek segala macam sebelum belanja sangat penting untuk kepercayaan barang yang ingin dibeli.
“Penting sih ngecek review, ngecek berapa banyak barang terjual, terus ngecek rating,” pungkas Thariq.