Pakai pelembap
Jika wajah Anda tidak memiliki permasalahan tertentu, pelembap bisa jadi solusinya. Pelembap membantu kulit wajah tetap terhidrasi dan tidak menjadi kering hingga pecah-pecah.
Pilih pelembap yang lebih berat di malam hari, terlebih jika di siang hari Anda sudah menggunakan sunscreen.

Krim mata
Jangan lupakan area mata Anda! Berbeda dengan bagian kulit wajah lainnya, area ini bisa dibilang cukup sensitif karena merupakan bagian paling tipis di antara kulit wajah lainnya.
Pijat atau tepuk krim mata sebesar kacang polong di bawah mata Anda, sekitar setengah inci di bawah tulang alis. Jika Anda ingin menggunakan make up, lakukan setelah beberapa menit supaya krim meresap.
Demikian informasi mengenai cara membersihkan wajah yang benar. Selain perawatan di atas, satu hal yang tidak boleh tertinggal adalah menggunakan sunscreen. Skincare satu ini akan menghindari kulit wajah terkena matahari langsung. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Baca Juga: Wajib Tahu! Kebiasaan Ini Bisa Buat Kamu Cepat Menua, Lho