Suara.com - Pekerjaan pertama bisa menjadi hal yang paling berkesan dalam hidup. Tak heran, terkadang para orang tua juga ikut antusias dengan pekerjaan pertama anaknya.
Seorang pria berbagi video saat ia mengunjungi anaknya yang pertama kali bekerja. Momen itu ia bagikan melalui akun TikTok mjnailz.
Saat itu, sang anak bekerja di restoran cepat saji dan mendapat bagian untuk melayani drive thru. Ayahnya kemudian datang dengan mobil dan melakukan pemesanan di sana.
"Ceritakan ini adalah pekerjaan pertama anakmu tanpa mengatakan ini pekerjaan pertamanya," tulis pria itu di awal video.
Baca Juga: Presiden Jokowi Sebut Stok Beras Nasional Surplus, Buktinya Ada di Petani di Restoran dan Bulog
Anaknya kemudian membuka jendela dan hendak memberikan pesanan sang ayah. Namun, sebelum diberikan pada ayahnya, ia mengambil beberapa potong kentang goreng dan menyantapnya.
Sang ayah kemudian hanya tertawa melihat kelakuan anaknya. Selanjutnya, anaknya juga memberikan es krim serta satu gelas air es untuk ayahnya.
Pria ini terus tertawa melihat kelakuan anak perempuan yang ia sayangi pada pekerjaan pertamanya. Senyum sang anak yang mengembang juga menggambarkan betapa dirinya senang karena didatangi ayahnya.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Aku harap dia tetap tersenyum. Biasanya pelanggan dan lingkungan kerja bisa menghilangkan keceriaan itu," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Beli Camilan Rp66 Ribu di Restoran Vegan, Pas Datang Wujudnya Sukses Bikin Nangis
Warganet lain ikut berkomentar. "Kalau aku di posisi mbaknya juga bakalan ngelakuin hal yang sama. Mumpung keluarga yang beli," ujar warganet ini.
"Sama kayak gue dulu. Kakak gue datang ke tempat kerja gue, dia pesan pizza sama chicken wings. Terus pizzanya gue ambil 2 slice chicken wings-nya 3 biji," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Selasa (16/8/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.