7 Cara Menghilangkan Komedo di Hidung, Pilihan Sunscreen Ternyata Juga Penting

Minggu, 14 Agustus 2022 | 11:00 WIB
7 Cara Menghilangkan Komedo di Hidung, Pilihan Sunscreen Ternyata Juga Penting
Ilustrasi masalah komedo (Elements Envato)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meski berukuran kecil, komedo di hidung menjadi salah satu hal yang dapat mengganggu penampilan. Pasalnya, komedo berupa kotoran yang terperangkap dalam pori-pori ini seringkali masih terlihat meski sudah dilapisi makeup.

Komedo di hidung umumnya diakibatkan oleh penumpukan minyak, kotoran, dan sel kulit mati. Jadi, sangat penting untuk menghilangkan komedo, salah satunya dengan mengontrol produksi minyak. Dilansir dari laman Healthline, berikut 7 cara menghilangkan komedo di hidung.

1. Cuci muka dua kali sehari

Ilustrasi membersihkan wajah. [Shutterstock]
Ilustrasi membersihkan wajah. [Shutterstock]

Kebiasaan cuci muka dua kali rupanya sangat berpengaruh pada komedo yang terbentuk di hidung. Salah satu waktu terbaik untuk cuci muka adalah setelah olahraga supaya kotoran, bakteri, atau keringat yang ada pada hidung cepat hilang.

Jika tidak sempat cuci muka setelah olahraga, setidaknya bersihkan keringat Anda sebelum mengering dengan lap khusus muka.

2. Pore strip

Apakah Anda sering melihat seseorang menempelkan semacam kertas pada hidung kemudian menariknya setelah didiamkan beberapa saat? Itulah yang dinamakan pore strip atau strip pori hidung.

Cara tersebut mungkin mengangkat komedo pada hidung tapi tidak mencegah komedo datang kembali. Sebab, kertas ini tidak mengatur produksi minyak di kulit.

Untuk mendapat hasil terbaik, gunakan pore strip setelah mengukus wajah di atas panci berisi air mendidih yang akan membuka pori-pori.

Baca Juga: Cara Mencegah dan Mengobati Jerawat Hormonal, Apa Pemicunya?

3. Sunscreen bebas minyak

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI