Suara.com - Pengalaman menggunakan jasa ojek online atau ojol sering kali menyisakan kisah tersendiri. Itu juga yang dialami lelaki satu ini.
Melalui video yang diunggah di akun @kangsokab (10/8/2022), terlihat seorang ojek online yang menyediakan kursi di samping. Rupanya, berdasarkan keterangan pemilik akun, pengemudi ojek online tersebut merupakan orang dengan kebutuhan khusus.
Awalnya, pemilik akun tersebut heran karena pengemudi memberi pesan kepadanya kalau ia duduk di samping. Namun, saat bertemu langsung, rupanya pengemudi tersebut merupakan seorang penyandang disabilitas.
"Awalnya agak heran setelah order ojol abangnya nelfon dan bilang 'bang ini nanti motornya duduk di samping gapapa ya?' Setelah nyampe aku baru tau kalau abangnya penyandang disabilitas," tulis pemilik akun dalam video tersebut.
Rupanya, pengemudi ojek online tersebut juga bercerita kalau dirinya sering ditolak oleh penumpang karena keterbatasannya itu.
Namun, pengemudi yang baru mulai bekerja satu minggu itu tetap berusaha menerima jika penumpang membatalkan pesanannya.
Pemilik akun juga salut karena rupanya saat ini penyandang disabilitas juga memiliki kesempatan untuk bekerja, bahkan sebagai pengemudi ojek online. Video tersebut lantas viral dan menarik perhatian warganet.
Beberapa warganet berkomentar salut atas perjuangan pengemudi ojek online tersebut.
Sementara itu, beberapa lainnya justru mengaku ingin mencoba menaiki ojek online duduk di samping seperti pemilik akun.
"Akusih ga masalah kalo abangnya bilang duduk di belakanglakang atau di samping. Yang penting bisa sampe di tempat tujuan dan safety, why not," komentar akun @aiemyorhop.
"Lebih nyaman duduk samping kayak gitu enggak sih.. kayak naik becak.. semangat bapak murah rejeki," komentar akun @desskaput.
"Justru pengen ngerasain dapet driver motornya model begitu, kesempatan langka," komentar akun @ryringkid1440.
"Kenapa ada yang cancel? padahal asik banget naik motor gitu, semoga rejeki abangnya mengalir terus, banyak orderan amin," komentar akun @pixiedust0603.
Hingga kini video tersebut telah disaksikan lebih dari 1,1 juta kali. Tidak hanya itu, video singkat tersebut juga telah disukai lebih dari 122 ribu oleh pengguna akun TikTok.