Cara Menghilangkan Bruntusan di Jidat, Ikuti 3 Langkah Mudahnya!

Farah Nabilla Suara.Com
Minggu, 07 Agustus 2022 | 11:04 WIB
Cara Menghilangkan Bruntusan di Jidat, Ikuti 3 Langkah Mudahnya!
Cara menghilangkan bruntusan di Jidat
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Air beras punya kandungan allantoin yang dapat membantu mengatasi bruntusan di jidat. Diketahui, allantoin ini adalah senyawa antibakteri yang berfungsi untuk menenangkan kulit berjerawat. 

Caranya juga mudah yakni kalian hanya perlu mengoleskan air beras pada permukaan kulit yang timbul bruntusan. Air beras ini juga memiliki sifat yang dapat mengontrol minyak, sehingga kulit wajah kalian akan terlihat cerah dan terhindar dari minyak di kulit.

Penyebab Bruntusan di Jidat

Bruntusan di jidat adalah peradangan kulit mengenai kelenjar sebum dan folikel rambut akibat tersumbatnya pori-pori kulit. Ada banyak faktor yang menyebabkan bruntusan di jidat, di antaranya adalah sebagai berikut.

1. Konsumsi Makanan Berminyak

Penyebab bruntusan di jidat yang pertama adalah mengonsumsi makanan berminyak. Seseorang yang berlebihan mengonsumsi makanan berminyak seperti gorengan dapat membuat kelenjar minyak memproduksi lebih banyak minyak yang menyebabkan peradangan.

2. Iritasi

Iritasi pun bisa jadi penyebab bruntusan di jidat. Biasanya iritasi ini timbul karena penggunaan make up atau aksesoris rambut seperti topi dan bandana. Keseringan menyentuh dahi pun bisa menyebabkan iritasi dan menimbulkan bruntusan serta jerawat kemerahan. Terlebih jika punya kulit sensitif, maka penggunaan make up dan aksesoris rambut tertentu pasti akan memicu kemunculan bruntusan di jidat.

3. Kebiasaan Menyentuh Wajah

Baca Juga: 5 Tips Menghilangkan Bruntusan di Jidat, Salah Satunya Bersihkan Wajah dengan Tepat

Kebiasaan menyentuh wajah juga berpotensi menimbulkan bruntusan di jidat. Hal ini karena kotoran atau bakteri pada tangan yang menempel di wajah. Sebaiknya kebiasaan ini patut dihindari untuk mencegah timbulnya bruntusan di jidat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI