Suara.com - Febby Rastanty merupakan salah satu selebritas muda cantik dan berbakat. Namanya mulai naik ketika dirinya berperan dalam sinetron berjudul "Putih Abu-Abu" dan menjadi member girl group Blink.
Baru-baru ini, dirinya terlihat menghadiri acara ajang penghargaan Indonesians Drama Series Awards. Pada acara tersebut tentu saja Febby tampil cantik dengan gaya busana yang ia kenakan.
Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Febby Rastanty tampak mengusung nuansa etnik modern. Jangan ditanya lagi, penampilannya benar-benar tak pernah gagal bikin publik terpukau melihatnya.
"Terlalu glamor untuk memberi kesialan," tulis Febby Rastanty dalam bahasa Inggris di Instagram.
Baca Juga: Lyodra Ginting Ketahuan Pakai Gelang Dior, Harganya Bikin Geleng-Geleng
Dalam potret tersebut, Febby Rastanty mengenakan dress etnik hasil rancangan dari Hian Tjen. Dress yang ia kenakan memiliki model v-neck serta terdapat detail rumbai-rumbai yang membentuk motif etnik.
Gaya rambut yang ditata model ikat rambut setengah, membuat dirinya terlihat lebih anggun. Make up flawless nuansa glam itu semakin mempertegas penampilannya dalam balutan dress nuansa etnik yang glamor.
Potret Febby Rastanty dengan gaya elegannya itu tentu menuai serbuan komentar dari warganet. Tak sedikit juga warganet yang memuji kecantikannya hingga terpukau melihat penampilannya itu.
"Cantik banget Febby, bener-bener elegan dan glamor nuansa penampilannya ya," komentar seorang warganet.
"Febby cantik banget sih, bajunya juga super keren. Stunning pokokknya," ujar warganet lain.
Baca Juga: Atta Halilintar Dapat Kado Tas dari Juragan 99, Harganya Mahal Bukan Main
Ada juga warganet yang melontarkan komentar bahwa Febby Rastanty siap jalan cantik di Citayam Fashion Week.
"Febby go to Citayam Fashion Week, bakalan rame pasti," kata warganet tersebut.
"Sudah nggak bisa berkata-kata lagi, Febby kamu cantik parah bajunya juga keren banget," tambah komentar salah satu warganet.
Sementara itu, hingga Senin (1/8/2022) unggahan potret itu telah disukai setidaknya sekitar 44,2 ribu akun.