Suara.com - Saat ini banyak sekali modus penipuan yang terjadi di masyarakat. Modus penipuan itu sendiri juga beragam, bahkan dari hal-hal yang tidak begitu diperhatikan banyak orang.
Seperti apa yang dialami wanita satu ini, ia hampir mengalami skimming ATM di salah satu minimarket. Melalui video yang diunggah akun tiktok @chntyanv, Rabu (27/7/2022), pemilik akun mengaku hampir mengalami skimming ATM oleh sejumlah pemuda yang menyamar.
Dalam video tersebut, pemilik akun mengaku kalau dirinya ingin mengambil uang di sebuah ATM minimarket. Awalnya ia merasa tidak ada masalah, tetapi dirinya tidak sadar jika lubang untuk ATM masuk tidak ada lampu yang menyala.
“Awalnya enggak ada problem karena layarnya nyala aman tapi gua enggak engeh nih kalau si mulut ATM off, biasanya ada kelap kerlip lampu. Terus pas gua masukin itu kartu ATM-nya nyangkut, enggak ketelen,” cerita pemilik akun dalam video tersebut.
Baca Juga: Beli Motor Ninja Rp 32 Juta Via Facebook, Warga Gianyar Ini Malah Dikirimi Baju
Anehnya, setelah kartu miliknya tersebut tersangkut, tiba-tiba jadi banyak orang yang ngantri. Setelah itu, rupanya ada beberapa orang yang mencoba untuk membantu dengan memberi saran agar akses tanpa kartu ATM.
“Orang pertama mulai ngedeketin gua buat pura-pura nenangin gua katanya suruh masuk tanpa kartu, aneh banget enggak sih? Karena gua curiga, udah enggak ngikutin saran dia. Tapi muncul orang kedua, ketiga, keempat ngomongin hal yang sama,” jelas pemilik akun.
Melihat hal tersebut curiga, pemilik akun tidak mengikuti saran orang tersebut. Namun, rupanya ada orang lain hingga empat orang memberikan saran yang sama. Hal tersebut justru membuat pemilik akun semakin curiga karena selalu sama.
“Karena mereka sarannya sama terus pendekatannya juga sama, gua curiga banget di sini, wah gila ini penipuan sih,” sambungnya.
Pemilik akun sendiri mengungkapkan, saat itu ia langsung menelpon layanan bank dan meminta ATM miliknya diblokir.
Baca Juga: Rilis Video Musik Dunia Tipu-Tipu, Yura Yunita Cerita Berjam-jam Berurai Air Mata
Rupanya, saat ia melihat ke luar minimarket beberapa orang yang menyarankan agar mengakses tanpa kartu tersebut sedang berbicara. Tidak hanya itu, keempat orang tersebut juga memperhatikan pemilik akun dari luar.
“Detik itu juga gua langsung call center buat ngeblokir kartu. Terus liat ke luar ternyata mereka lagi ngobrol bareng di meja. Ya kali mereka mau ambil duit enggak bisa langsung jadi bestie ya. Terus mereka juga memperhatikan gua juga dari luar,” ungkap pemilik akun.
Hal tersebut yang membuat pemilik akun lantas memvideokan keempat orang tersebut. Setelah sadar, keempat video tersebut langsung pergi dari lokasi. Pemilik akun juga melakukan pengecekan CCTV, tetapi rupanya sedang rusak.
Ternyata sebelumnya juga ada kasus ATM yang tertelan. Hal tersebut membuat pemilik akun bersyukur mengambil keputusan memblokir ATM sehingga uang miliknya masih aman.