Selain itu, yang baiknya jangan sampai dilewatkan adalah sajian Nasi Combrang The Hills, karena rasa pedas dan gurih kecombrang melebur jadi satu memanjakan para pecinta pedas.
Bayangkan nasinya saja sudah terasa nikmat, maka akan semakin menggugah jika ditambah lauk pauk yang dijamin bikin nagih.
Selain itu ada deretan menu lain yang sebaiknya tidak dilewatkan, seperti Grilled Thai Short Rib, Tenderloin Orange Sauce, dan Gurame Goreng Saus Thailand.

Semua ini disajikan dengan porsi yang cukup banyak, sehingga sangat cocok disantap bersama atau sharing dengan keluarga maupun teman. Adapun harga menunya berkisar antara Rp10 ribu hingga Rp155 ribu.
Dessert Memanjakan Lidah
Seolah tidak cukup dengan dengan menu utama dan aneka lauk pauknya, saat berkunjung ini baiknya tidak melewatkan dua menu dessert atau makanan penutup memanjakan lidah, yaitu Pandan Lava Cake dan Bola Ubi Madu.
"Sebenernya kita mau buat menu coklat lava cake, tapi kayak udah banyak restoran yang bikin, jadi tercetuslah cari apa yang unik dan tercipta Pandan Lava Cake," ujar Marketing Representatif Daong Ecopark, Aydha Putry kepada Suara.com di The Hills beberapa waktu lalu.
Menariknya, Pandan Lava Cake yang disajikan hangat selaiknya kue pancong baru matang dengan isian pandan, lalu dicampur es krim vanila rasanya sangat meleleh dan bikin nagih penikmatnya.
Tapi Bola Ubi Madu juga tidak kalah menarik, sajian khas Bandung, Jawa Barat ini dibuat unik dengan isian penuh terbuat dari ubi cilembu rebus, lalu ditambah gula merah sebagai isian selaiknya misro.
Dan lagi-lagi bola ubi madu hangat disajikan bersama es krim dingin. Hasilnya saat disantap terasa krispi di luar, lembut hangat di dalam, ditambah es krim yang dingin melebur jadi satu, menghasilkan efek meleleh di lidah.
Baca Juga: Pajang Karya Mendiang Made Wianta, Restoran Ini Sajikan Suasana Gabungan antara Seni dan Kuliner
"Resepnya gak nyari di luar, dari istri saya aja yang suka bikin bola ubi madu, dan diaplikasiin sama es krim unik juga," cerita awal mula Chef The Hills, Chairul Anwar menemukan resep Bola Ubi Madu.